visitaaponce.com

Soal Reshuffle Kabinet Besok, Presiden Tunggu Saja Besok Jam 10

Soal Reshuffle Kabinet Besok, Presiden : Tunggu Saja Besok Jam 10
Presiden Joko Widodo(Antara/Sultony Hasanuddin)

PRESIDEN Joko Widodo membenarkan akan ada pengumuman kocok ulang (reshuffle) kabinet, Rabu (21/2). Hal itu disampaikan presiden saat menghadiri Hari Pers Nasional (HPN) 2024 di Ancol, Jakarta, Selasa (20/2).

"Besok ditunggu saja, jam 10.00," ucap presiden.

Beredar kabar bahwa Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR) Hadi Tjahjanto akan diangkat menjadi Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) yang saat ini dijabat oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian sebagai pelaksana tugas (Plt) Menkopolhukam. 

Baca juga :  Hadi Tjahjanto Menko Polhukam Baru? Sahroni: Isunya Begitu

Selain itu, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) akan menggantikan Hadi. Saat ditanya mengenai nama-nama tersebut, presiden kembali menegaskan besok akan diumumkan.

"Besok dilihat saja, jam 10.00," tegasnya.

Sebelumnya Menkopolhukam dijabat oleh Mahfud MD. Namun ia mengundurkan diri saat menjadi calon wakil presiden (cawapres) berpasangan dengan Ganjar Pranowo yang diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Baca juga : Apa Isi Pembicaraan Jokowi-AHY? Ini Kata Demokrat

Mahfud mundur dengan alasan menghindari konflik kepentingan. (Z-5)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat