visitaaponce.com

Pilgub DKI, PKS Pilih Sohibul Iman Ketimbang Anies Baswedan

Pilgub DKI, PKS Pilih Sohibul Iman Ketimbang Anies Baswedan
Wakil Ketua Dewan Syuro Partai Keadilan Sejahtera atau PKS, Sohibul Iman (kiri)(MI / Susanto)

DEWAN Pimpinan Pusat (DPP) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) resmi mengusung Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Mohamad Sohibul Iman sebagai bakal calon Gubernur Jakarta di Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2024. Sohibul ditegaskan merupakan calon tunggal.

"Insyaallah (calon tunggal)," kata juru bicara PKS Ahmad Mabruri saat dihubungi, Minggu, (23/6)

Mabruri tak secara tegas menyebutkan bahwa Anies Baswedan dipertimbangkan DPP PKS untuk diusung di Pilgub Jakarta. Dia hanya menekankan bahwa Presiden PKS Ahmad Syaikhu minta agar mengusung kader sendiri.

Baca juga : Pilgub DKI, PKS Tinggalkan Nama Anies Baswedan

"Arahan Presiden PKS Ahmad Syaikhu agar kader sendiri yang maju," ujar Mabruri.

Pada kesempatan sebelumnya, keputusan mengusung Sohibul diambil disebut karena PKS akan memperjuangkan kader terbaiknya di Pilgub Jakarta 2024. Karena mempertimbangkan PKS sebagai partai pemenang di Pemilihan Legislatif (Pileg) DPRD Jakarta.

"Sebagai partai pemenang di Jakarta, PKS memutuskan akan memperjuangkan kader terbaiknya sebagai Calon Gubernur Daerah Khusus Jakarta," ucap Mabruri.

Sikap ini berbeda dengan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKS Jakarta. DPW PKS Jakarta telah mengusulkan nama Anies Baswedan untuk dipertimbangkan DPP, agar dapat diusung di Pilgub Jakarta 2024. (Z-8)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putra Ananda

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat