visitaaponce.com

Sempat Tertinggal, Dortmund Kalahkan Union

Sempat Tertinggal, Dortmund Kalahkan Union
Pemain Borussia Dortmund melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Union Berlin di laga Bundesliga.(AFP/INA FASSBENDER)

BORUSSIA Dortmund bangkit dari ketertinggalan untuk meraih kemenangan 4-2 atas Union Berlin sehingga mempertahankan rekor tidak terkalahkan di Bundesliga pada musim ini, Sabtu (7/10), meski Leonardo Bonucci mencetak gol pertamanya untuk Union.

Penyerang veteran itu membawa Union memimpin dari titik penalti di babak pertama namun Dortmund bangkit dari meraih kemenangan kelima mereka pada musim ini.

"Kami tampil apik hari ini. Saya biasanya bersikap kritis namun saya sangat bangga pada penampilan kami," ujar bek Dortmund Mats Hummels.

Union, yang tampil mengejutkan pada musim lalu, kini, telah kalah di tujuh laga terakhir mereka di semua kompetisi, termasuk di laga Liga Champions.

"Secara mental sangat berat mengalami kekalahan sebanyak itu. Saya rasa jeda internasional ini akan sangat bagus bagi kami," kata bek Union Robin Gosens.

Union tampil apik di awal laga namun tertinggal lebih dulu ketika Niclas Fuellkrug mencetak gol untuk Dortmund memanfaatkan sepak pojok.

Namun, dua menit kemudian, Fuellkrug melakukan gol bunuh diri saat berusaha menghalau sundulan Gosens yang membuat Union sukses menyamakan kedudukan.

Kemudian terjadi tiga insiden yang melibatkan VAR dalam tempo 10 menit.

Gol Union yang dicetak Alex Kral dan gol Dortmund lewat aksi Fuellkrug dianulir VAR karena offside sebelum Hummels dinyatakan melanggar Sheraldo Becker di kotak terlarang dan VAR memberi hadiah penalti untuk Union.

Bonucci, yang menjadi algojo, sukses menjalankan tugasnya dan membawa Union memimpin 2-1. Gol itu merupakan gol pertama Bonucci di laga Bundesliga.

Skor 2-1 untuk keunggulan Union atas Dortmund bertahan hingga jeda.

Di babak kedua, Dortmund mencetak dua gol cepat untuk berbalik unggul.

Pertama, mantan pemain Union Nico Schlotterbeck melepaskan tendangan keras yang bersarang di sudut atas gawang klub asal ibu kota Jerman pada menit 49 yang membuat Dortmund menyamakan kedudukan menjadi 2-2.

Lima menit kemudian, pemain pengganti Julian Brandt membawa tim tuan rumah berbalik unggul lewat serangan balik.

Dortmund menggenapi kemenangan mereka lewat aksi mantan pemain Union lainnya, Julian Ryerson yang mencetak gol dari jarak jauh pad amenit 72 untuk membuat skor menjadi 4-2.

Skor 4-2 untuk kemenangan Dortmund atas Union bertahan hingga laga usai. (AFP/Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat