visitaaponce.com

Niclas Fullkrug Dijagokan Raih Sepatu Emas

Niclas Fullkrug Dijagokan Raih Sepatu Emas
Niclas Fullkrug, salah satu striker andalan Jerman di Piala Eropa 2024(DFB/Markus Gilliar)

Dalam setiap turnamen besar seperti Piala Eropa akan ada trofi khusus bagi pencetak gol terbanyak. Ada sejumlah pemain yang berpeluang untuk meraih hadiah ‘Sepatu Emas’ tersebut pada perhelatan Piala Eropa tahun ini.

Salah satunya, menurut Peter Crouch, adalah Niclas Fullkrug. Dia menilai penyerang timnas Jerman yang ini sebagai salah satu kandidat kuat sebagai top skorer.

Jerman akan memulai laga perdana mereka melawan Skotlandia. Striker Borussia Dortmund yang belum lama ini membawa timnya tampil di final Liga Champions itu kemungkinan akan memainkan peran besar bagi tim asuhan Julian Nagelsmann tersebut, menyusul penampilannya yang mengesankan bersama klubnya.

Baca juga : Toni Kroos Kembali Perkuat Timnas Jerman di Piala Eropa 2024

Berbicara kepada TNT Sports, Crouch mengatakan Füllkrug akan menuju Piala Eropa dengan penuh percaya diri.

“Saya akan bertaruh Fullkrug akan meraih sepatu emas. Saya merasa dia bisa menjadi salah satu pemain seperti Miroslav Klose di mana dia bisa menjadi pencetak gol di turnamen besar,” kata mantan striker Liverpool tersebut.

"Dia telah menjalani musim yang bagus bersama Dortmund. Dia akan menjalani Piala Eropa ini dengan penuh percaya diri. Saya pikir dia bisa menjadi pemain utama. Namanya mungkin tidak seseksi [Kylian] Mbappe, Crisitiano Ronaldo, dan Harry Kane, tapi menurut saya dia bisa luput dari perhatian dan mencetak beberapa gol bagus.” tegas Crouch. (M-3)

Baca juga : Nagelsmann Akui Jerman Punya Tugas Berat Sebelum Piala Eropa 2024

 

 

 

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Adiyanto

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat