visitaaponce.com

Borneo FC Percaya Diri dengan Kedatangan Wiljan Pluim

Borneo FC Percaya Diri dengan Kedatangan Wiljan Pluim
Pesepak bola Wiljan Pluim (kiri) saat masih di PSM Makassar.(Antara)

BORNEO FC Samarinda mengumumkan pemain barunya yakni Wiljan Pluim. Gelandang eks PSM Makassar itu meneken kesepakatan selama 1,5 tahun.

Kehadiran pemain asal Belanda berusia 34 tahun itu digadang-gadang memperkuat skuad asuhan Pieter Huistra. Tujuannya untuk ambisi meraih gelar BRI Liga 1 2023/2024 dan menembus kompetisi Asia di musim mendatang.

"Untuk durasi kontrak selama 1,5 musim. Mudah-mudahan dalam waktu itu, bisa dua piala kita bawa. Kita tidak hanya bicara sekarang, tapi bicara hari esok juga," Presiden klub Borneo FC Nabil Husein Said Amin.

Baca juga : Borneo FC Punya Modal Baik Geser Madura United di Puncak Klasemen Liga 1

Pluim sebelumnya selama tujuh tahun bersama PSM Makassar. Terdapat beberapa alasan tim berjuluk Pesut Etam itu mendatangkan pemain asal Belanda itu di tengah kompetisi. Selain karena kebutuhan taktik, klub menganggap Pluim memiliki kriteria yang sangat cocok dengan tim.

Pluim dinilai memiliki karakter yang diinginkan oleh pelatih Pieter Huistra juga dan sesuai dengan filosofi yang diterapkan Borneo FC.

Baca juga : Liga 1 Indonesia, Cek Jadwal dan Skor di Sini

"Yang membuat saya ingin mendatangkan Wiljan Pluim ini pertama adalah karakter. Sebenarnya sudah lama kami memantau, tapi momentumnya belum ketemu yang pas," imbuh Nabil.

"Dia punya visi bermain, mentalitas, dan tentunya aura Wiljan Pluim di lapangan untuk meraih juara," tambahnya.

Hingga pertengahan musim ini, Borneo FC duduk di puncak klasemen sementara. Mereka mengoleksi 31 poin dari 15 laga. (Z-4)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Zubaedah Hanum

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat