visitaaponce.com

Tunisia Tersingkir dari Piala Afrika, Pelatih Mengundurkan Diri

Tunisia Tersingkir dari Piala Afrika, Pelatih Mengundurkan Diri
Pelatih Tunisia Jalel Kadri(AFP/Fadel Senna)

PELATIH timnas Tunisia Jalel Kadri mengumumkan dirinya mengundurkan diri setelah tim asuhannya tersingkir dari babak penyisihan grup Piala Afrika.

Kadri menjadi pelatih keempat yang meninggalkan timnya selepas Piala Afrika. Sebelumnya pelatih Pantai Gading, Ghana, dan Aljazair dipecat.

Kadri mengumumkan keputusannya setelah Elang Kartagena bermain imbang tanpa gol dengan Afrika Selatan yang memastikan mereka tersingkir dari ajang Piala Afrika.

Baca juga: Pelatih Maroko Diganjar Skorsing Dua Laga di Piala Afrika

"Keputusan saya sudah bulat. Di kontrak saya ada target mencapai semifinal. Karena saya gagal mencapai target itu maka kontrak saya berakhir," ujar Kadri dalam wawancara selepas pertandingan.

Tunisia meninggalkan Pantai Gading tanpa sekali pun meraih kemenangan di laga Grup E. Hasil itu jauh dengan raihan apik mereka, 13 bulan lalu, kala mereka mengalahkan Prancis 1-0 di Piala Dunia 2022.

Baca juga: Imbang Tanpa Gol dengan Mali, Namibia Melaju ke 16 Besar Piala Afrika

Gol ke-100 Tunisia, yang dicetak oleh Hamza Rafia di laga melawan Mali, yang berakhir imbang 1-1. Itu merupakan satu-satunya laga gol Tunisia di Piala Afrika kali ini. (AFP/Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat