visitaaponce.com

Sassuolo vs AC Milan, Rossoneri Tertahan di Reggio Emilia

Sassuolo vs AC Milan, Rossoneri Tertahan di Reggio Emilia
Para pemain AC Milan bereaksi usai bermain imbang di kandang Sassuolo di laga Serie A.(AFP/Piero CRUCIATTI)

AC Milan bermain imbang 3-3 di kandang Sassuolo di laga lanjutan Serie A, Minggu (14/4), yang membuat Inter Milan di ambang meraih scudetto saat mereka akan menjamu Cagliari di laga yang lebih larut.

Noah Okafor menyelamatkan AC Milan dari kekalahan lewat golnya di menit 84 dalam laga di Reggio Emilia.

Namun, meski bangkit meraih hasil imbang usai tertinggal dua gol, AC Milan hampir dipastikan gagal mencegah rival sekota mereka, Inter Milan, menjadi juara Serie A.

Baca juga : Juventus Taklukkan AS Roma 1-0

AC Milan, yang juga mencetak gol ke gawang Sassuolo lewat aksi Rafael Leao dan Luka Jovic, saat ini tertinggal 13 poin dari Inter Milan saat Serie A menyisakan enam laga lagi.

Jika Inter Milan sukses mengalahkan Cagliari di Giuseppe Meazza, Nerazzurri hanya butuh hasil imbang melawan AC Milan saat kedua tim bertemu pada Selasa (23/4) dini hari WIB, untuk meraih gelar Serie A ke-20 mereka.

"Kami menciptakan banyak peluang, lebih banyak dari laga lain pada musim ini. Jika kami berhasil mencetak lima atau enam gol, pasti tidak ada yang berkomentar," ujar pelatih AC Milan Stefano Pioli.

Baca juga : Sassuolo Permalukan AC Milan di San Siro

"Namun, kami memang harus tampil lebih baik karena laga-laga kami yang akan datang akan lebih sulit lagi," lanjutnya.

Pioli melakukan sejumlah perubahan usai AC Milan kalah dari AS Roma di laga leg pertama perempat final Liga Europa dan Rossoneri sudah tertinggal dua gol saat laga baru berlangsung 10 menit setelah Andrea Pinamonti dan Armand Lauriente mencetak gol untuk Sassuolo.

Lauriente mencetak gol keduanya, tujuh menit selepas jeda, yang membuat Sassuolo kembali unggul dua gol setelah Leao memperkecil ketertinggalan AC Milan pada menit 20.

Hasil imbang dengan AC Milan membuat Sassuolo kini hanya berjarak dua poin dari zona aman. (AFP/Z-1)
 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat