visitaaponce.com

Mikel Arteta Puas Arsenal Terus Beri Tekanan di Premiere League

Mikel Arteta Puas Arsenal Terus Beri Tekanan di Premiere League
Arsenal berhasil mengalahkan Chelsea dengan skor telak 5-0 di Premiere League(DENNIS / AFP)

KAI Havertz dan Ben White masing-masong mencetak dua gol saat Arsenal menghajar Chelsea 5-0 pada pekan ke-34 Liga Inggris, Rabu (24/4). The Gunners sementara ini unggul di puncak klasemen dan meningkatkan tekanan pada Liverpool dan Manchester City.

Leandro Trossard menyumbang satu gol dalam rekor kemenangan telak the Gunners atas Chelsea itu. Arsenal unggul tiga poin dari Liverpool dan empat poin dari Manchester City.

Namun, nasib persaingan gelar tetap berada di tangan City karena sang juara bertahan masih memiliki dua pertandingan yang belum dimainkan.

Baca juga : Arteta Ingin Arsenal Ambil Kesempatan Besar Saat Melawan Liverpool

Liverpool juga memainkan satu pertandingan lebih sedikit dari Arsenal dan baru akan beraksi dalam derby Merseyside di markas Everton pada Kamis (25/4). Keunggulan selisih gol tim asuhan Mikel Arteta potensial menjadi penentu dalam perburuan gelar Premiere League.

“Kami telah membuat orang-orang kami sangat bangga, ini adalah derby besar bagi kami dan saya tahu apa artinya,” kata Arteta.

"Kami mengawali pertandingan dengan sangat baik namun tidak mengkonversi semua peluang kami - kami sedikit ceroboh di area tertentu di lapangan. Di babak kedua kami jauh lebih disiplin dan menciptakan peluang serta kejam di depan gawang," imbuhnya.

Baca juga : Pelatih Arsenal Sanjung Brighton karena Ini

Chelsea mendapat pukulan telak sebelum kick-off karena pemain andalan the Blues Cole Palmer harus absen karena sakit. Palmer selama ini berkontribusi besar mencetak assist hampir 50 persen dari gol Chelsea di liga musim ini.

Chelsea datang ke kandang Arsenal tidak terkalahkan dalam delapan pertandingan liga berturut-turut sebelum kekalahan mereka di semifinal Piala FA dari Manchester City. Namun, mereka tak berdaya di tangan Arsenal.

“Sangat sulit dari sisi hasil dan performa (untuk diterima) karena tidak menyenangkan melihat tim Anda bermain seperti ini sejak awal pertandingan,” kata pelatih Chelsea, Mauricio Pochettino.

“Hari ini kami tidak bersaing melawan tim yang berjuang untuk Liga Primer. Kami perlu sadar bahwa kami perlu bersaing dengan cara yang berbeda," imbuhnya.

(AFP)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Editor : Reynaldi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat