visitaaponce.com

Antonio Conte Jadi Pelatih Baru Napoli

Antonio Conte Jadi Pelatih Baru Napoli
Pelatih asal Italia Antonio Conte(AFP)

ANTONIO Conte akan melatih Napoli. Eks pelatih Chelsea dan Tottenham Hotspur itu resmi diumumkan Napoli sebagai pelatih baru, Rabu (5/6).

Conte yang juga pernah melatih Juventus dan Inter Milan meneken kontrak berdurasi tiga tahun atau hingga 2027. Nilai kontraknya dilaporkan bernilai delapan juta euro per musim.

Conte menjadi pilihan Napoli yang berupaya bangkit. Pasalnya, usai juara Serie A edisi 2023 mereka terkapar gagal total dalam mempertahankan gelar liga. Musim 2023/2024 ini Napoli hanya duduk di peringkat ke-10.

Baca juga : Antonio Conte Jadi Pelatih Baru Napoli

Antonio Conte merasa bahagia dengan tantangan barunya di Napoli kelak. Dia menyebut sejatinya Napoli punya tempat yang penting di sepak bola dunia.

“Napoli adalah tempat yang penting secara global. Saya senang dan bersemangat untuk memimpin tim," kata Conte dilansir Football Italia.

"Saya tentu bisa menjanjikan satu hal, saya akan melakukan yang terbaik untuk pertumbuhan tim dan klub. Komitmen saya, bersama dengan staf, akan bersifat total," imbuhnya.

Baca juga : Tuchel dan Conte Didakwa Lakukan Tindakan tidak Pantas

Conte menjadi pelatih kelima Napoli dalam setahun terakhir. Napoli mengalami turbulensi besar sejak meraih gelar Serie A tahun lalu.

Pelatih yang memenangi gelar bersama Napoli yakni Luciano Spalletti hengkang pada musim panas lalu lalu melatih timnas Italia.

Napoli kemudian dilatih Rudi Garcia lalu berganti ke Walter Mazzarri hingga Francesco Calzona dengan kontrak jangka pendek dan gagal mengangkat tim.

Conte diyakini punya bekal bagus. Pelatih  berusia 54 tahun itu pernah mempersembahkan empat gelar Serie A. Tiga di antaranya bersama Juventus dan satu bersama Inter Milan.

Di Inggris, Conte membawa Chelsea juara Liga Primer pada 2017. (Z-8)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putra Ananda

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat