visitaaponce.com

Gara-gara Selebrasi saat Lawan Slovakia, Jude Bellingham Terancam Kena Sanksi

Gara-gara Selebrasi saat Lawan Slovakia, Jude Bellingham Terancam Kena Sanksi
Jude Bellingham terancam kena sanksi larangan bermain di perempat final Euro 2024 gara-gara selebrasinya yang kontroversi(@England)

GELANDANG Timnas Inggris, Jude Bellingham diselidiki oleh UEFA setelah terlihat melakukan gerakan tak elok dengan memegang selangkangan. Aksi itu dilakukannya ketika selebrasi gol pada pertandingan Inggris melawan Slovakia di babak 16 besar Euro 2024.

Badan sepak bola Eropa menyatakan Bellingham berpotensi melanggar mengenai aturan dasar perilaku yang baik. Bellingham melalui media sosial menjelaskan isyarat tersebut.

"Sebuah isyarat lelucon terhadap beberapa teman dekat yang ada di pertandingan. Yang ada hanyalah rasa hormat terhadap cara bermain tim Slovakia," ujarnya dikutip dari Eurosport.

Baca juga : Inggris vs Slovakia: Southgate Puji Gol Dramatis Harry Kane dan Bellingham 

UEFA menyatakan Inspektur Etika dan Disiplin akan melakukan penyelidikan disipliner mengenai potensi pelanggaran tersebut. Jika terbukti bersalah, Bellingham berisiko diskors untuk pertandingan perempat final Inggris melawan Swiss.

Potensi larangan bermain bisa berdampak besar bagi tim asuhan Gareth Southgate yang sejauh ini kesulitan untuk mencapai performa terbaiknya di turnamen.

UEFA juga telah membuka proses dugaan pelanggaran disipliner terhadap Inggris atas kembang api dan gangguan penonton selama pertandingan melawan Slovakia.

Bellingham mencetak tendangan overhead yang spektakuler pada akhir babak kedua untuk meyeimbangkan kedudukan 1-1 ketika melawan Slovakia. Harry Kane mencetak gol penentu kemenangan di awal perpanjangan waktu. (Dhk)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Reynaldi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat