visitaaponce.com

Cerita Para Pemain tentang Serial Adaptasi The World of Marriage

Cerita Para Pemain tentang Serial Adaptasi The World of Marriage
Jumpa pers Mendua(Dok. Disney+ hotstar/ Twitter)

Serial adaptasi dari Doctor Foster dan The World of Marriage, Mendua, akan tayang mulai 17 Desember 2022 di platform Disney+ Hotstar. Serial tersebut akan terdiri dari delapan episode yang masing-masing berdurasi 45 menit. Dibintangi oleh bintang-bintang ternama, serial Mendua diharapkan dapat menyaingi kepopuleran dua versi aslinya di dalam negeri.

Beberapa nama yang ikut terlibat sebagai pemain dalam serial ini adalah Adinia Wirasti, Tatjana Saphira, dan Chicco Jerikho. Adinia berperan sebagai dokter Sekar, istri dari Ivan yang dibintangi Chicco. Sementara itu, Tatjana berperan sebagai Bella, kekasih gelap Ivan.

Membintangi serial adaptasi dimana versi aslinya memiliki popularitas tinggi, tentu menghadirkan tantangan tersendiri bagi masing-masing pemain. Khususnya dalam menghidupkan karakter dan cerita dengan ciri khas mereka sendiri.

"Ini sangat spesial untuk kita semua. Ini sudah waktunya buat kita melihat 'wajah' perempuan Indonesia yang beragam. Dokter Sekar adalah perempuan pintar, tapi ada sesuatu dan flaw yang harus dilihat dan diikuti perjalanannya di delapan episode ini,” ujar Adinia saat ditemui Media Indonesia pada konferensi pers serial 'Mendua' di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (12/12).

Seperti serial originalnya, dalam Mendua, tokoh Sekar dikisahkan sebagai seorang dokter sukses yang juga memiliki pernikahan yang bahagia. Namun, di usia pernikahannya yang telah menginjak 15 tahun, ia harus berhadapan dengan kemungkinan perselingkuhan suaminya.

"Dokter Sekar itu orang yang cerdas, tidak hanya book smart tapi juga street smart. Dia elegan, classy, sangat mudah bergaul. Karakter Dokter Sekar ini akan terus bertumbuh di setiap episodenya, dan kita akan lihat karakter dia yang jauh berbeda dari episode 1 sampai 8. Kita melihat bagaimana dia menguak berbagai layer masa lalu suaminya satu per satu," tutur perempuan yang akrab disapa Asti itu.

Sementara itu, Tatjana Saphira mengaku karakter yang ia perankan membuatnya melihat perspektif dan makna baru tentang tokoh protagonis dan antagonis.

First of all, antagonis-protagonis akan menjadi interpretasi penonton. Apa yang aku suka dari cerita ini adalah naskahnya tidak mengotak-kotakkan siapapun sebagai orang baik dan jahat. Ini mencerminkan masyarakat atau manusia yang kita temui sehari-hari dengan kelebihan, kekurangan, kelemahan dan kekuatannya. Persepsi karakter itu tergantung penonton bagaimana melihatnya," jelas Tatjana.

Sementara itu, serial Mendua disutradarai oleh Pritagita Arianegara. Cerita ditulis dan dikembangkan oleh Keke Mayang, Sinar Ayu Massie, dan Dono Indarto. Wicky V. Sementara itu Olindo duduk sebagai produser, serta Anthony Buncio sebagai produser eksekutif.

(M-4)


 


 


 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat