visitaaponce.com

Pentingkah Menggunakan Tabir Surya saat Naik Pesawat Ini Kata Dokter

Pentingkah Menggunakan Tabir Surya saat Naik Pesawat? Ini Kata Dokter
Ilustrasi orang tengah menggunakan sunscreen.(AFP/Wallace)

Dewasa ini penggunaan tabir surya sudah semakin diketahui manfaat dan urgensinya oleh masyarakat. Terutama karena saat ini suhu dan paparan sinar UV dari matahari semakin ekstrem akibat perubahan iklim. Pengguaan tabir surya disarankan dilakukan setiap hari, bahkan ketika sedang hanya berada di rumah. Lalu bagaimana dengan ketika bepergian dengan menggunakan moda transportasi yang minim paparan sinar matahari seperti pesawat?

Jawabannya penggunaan tabir surya ketika menggunakan pesawat adalah hal yang sangat penting karena kaca kendaraan tidak bisa menghalangi sinar matahari masuk, termasuk kaca pesawat. Ini juga yang diingatkan oleh dokter Arthur S, dokter spesialis kulit dan kelamin.

"Tahukah kamu bahwa kasus kanker kulit atau melanoma dialami pilot 2 kali lebih sering daripada orang lain?," ungkapnya di Instagram pribadinya @dokterkulitkucom, Rabu (19/4).

Baca juga: Sejumlah Mitos Tabir Surya yang Perlu Anda Abaikan Demi Kulit Lebih Sehat

"Sebuah studi yang mengukur paparan UVA di kokpit pesawat menemukan bahwa paparan matahari selama 56 menit di ketinggian 30 ribu kaki itu SAMA seperti masuk ke mesin tanning selama 20 menit," lanjutnya.

Apalagi kalau terbang melewati awan tebal dan salju, lanjut dokter Arthur. "Inget ya, yang terhalang kaca itu UVB bukan UVA," tegasnya.

Baca juga: Ini Tingkat SPF Tabir Surya yang Disarankan

Sinar UVA mampu menembus dan mempengaruhi sel kulit lebih dalam manusia. Apabila sinar UVB hanya mencapai lapisan permukaan atau epidermis, sementara sinar UVA mampu menyerap melewati lapisan epidermis hingga ke lapisan dermis.

Dokter Arthur juga mengingatkan selain membawa tabir surya, juga dibiasakan untuk membawa sabun muka dan pelembab dalam perjalanan.

"Trio skincare ini sebaiknya ada di tempat yang mudah diakses. Walaupun kamu gak sempat mandi, pastikan cuci muka (dan ganti celana dalam) dua kali sehari, pake pelembab dan aplikasi ulang si sunscreen," paparnya.

"Ya, walaupun kamu di dalam kendaraan, pake dan aplikasi ulang sunscreen tetap penting (kecuali kalau kamu travelingnya naik kapal selam)," lanjutnya.

(Z-9)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat