visitaaponce.com

Mendorong Perubahan Melalui Kesenian

Mendorong Perubahan Melalui Kesenian
Anak-anak di komunitas Dreamity Indonesia(dok:Dreamity Indonesia )

Seni berperan aktif dalam mempertajam seluruh aspek perkembangan kepribadian seseorang. Hal ini disadari pula oleh Salma Noorfitria Ningrum. Sejak kecil hingga dewasa, ia bahkan menjadikan seni sebagai sarana untuk ekspresi dan terapi. Melalui senia, ia menjadi lebih berani bermimpi dan meraih apa yang dia cita-citakan.

Namun, menutut dia, akses terhadap seni masih belum menyeluruh dan mayoritas masyarakat Indonesia masih memandang rendah terhadap bidang ini. Menyadari kondisi itu, perempuan yang menempuh studi ilmu administrasi negara dan kebijakan publik di Universitas Indonesia, ini mendirikan Dreamity Indonesia, sebuah komunitas yang mengumpulkan mereka yang berdedikasi dan bertekad untuk melestarikan kesenian dan kebudayaan Indonesia, kepada pemimpi-pemimpi muda.

“Saya menyadari betapa kuatnya peran komunitas sosial dalam membantu mereduksi ketimpangan serta menyejahterakan masyarakat. Dengan begitu, kita dapat turut berkontribusi dan berkembang melalui hobi dan kegiatan kreatif favorit kita untuk kemajuan bangsa,” ujar Salma tentang alasannya mendirikan Dreamity Indonesia, dalam perbincangan belum lama ini.

Baca juga : Drama Musikal Ken Dedes Pentas Lagi, Original Soundtrack Beredar di Platform Digital

Dreamity Indonesia merupakan komunitas yang bergerak untuk menjembatani antara mimpi dan realita bagi seluruh kalangan, dengan menggunakan seni sebagai alat utama dalam perubahan sosial. “Dengan hadirnya komunitas ini, diharapkan dapat membantu meningkatkan kesadaran tentang keberadaan seni di Indonesia sekaligus memberikan pengembangan dan pengalaman seni pada anak-anak melalui penyelenggaraan beragam aksi volunteering #BermimpiLewatSeni yang menjadi misi kami,’  imbuh perempuan yang hobi berkesenian ini.

Salma juga mengajak siapapun yang mennyukai seni untuk menjadi kolaborator maupun sukarelawan di komunitas ini. (M-3)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Adiyanto

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat