visitaaponce.com

Horego Siap Bantu Cari Destinasi Kuliner

Horego Siap Bantu Cari Destinasi Kuliner
Co-Founder dan CEO Horego Kevin Osmond.(MI/MEILANI TENIWUT)

PERMASALAHAN mencari tempat makan yang berkualitas dan sesuai dengan selera di kawasan yang tidak dikenal kini telah mendapatkan solusi dengan peluncuran resmi aplikasi baru bernama Horego di Indonesia. Aplikasi ini bertujuan untuk mengubah cara masyarakat Indonesia menemukan dan mengeksplorasi berbagai kuliner, menawarkan solusi komprehensif untuk mencari, menilai, dan berbagi pengalaman kuliner secara mudah.

"Guna memudahkan masyarakat mencari tempat makan, aplikasi direktori makanan di Indonesia, Horego, hadir sebagai solusi. Visi Horego ialah membantu orang-orang untuk eat better, live better (menemukan makanan yang enak supaya hidup lebih baik)," kata Co-Founder dan CEO Horego, Kevin Osmond saat acara konferensi pers di SOLO Ristorante, Jakarta Selatan, Kamis (13/6).

Dikembangkan dari pengalaman pribadi Kevin, yang sering kesulitan mencari pilihan makanan berkualitas saat bepergian, Horego menjanjikan visi tersebut sebagai pilar utama dalam misi pengembangannya.

Baca juga : Whatsapp Kembangkan Fitur Block Screenshot Foto Profil

Aplikasi Horego menyediakan beragam fitur yang dirancang untuk mempermudah proses penemuan tempat makan.

Berikut adalah beberapa fitur utama yang ditawarkan Herigo:

1. Pencarian Makanan atau Tempat Makan
Pengguna dapat mencari tempat makan berdasarkan lokasi yang spesifik hingga tingkat kelurahan, jenis masakan yang diinginkan, rating restoran, rentang harga, serta fasilitas yang tersedia di tempat makan tersebut.

2. Placelist
Fitur ini memungkinkan pengguna untuk membuat dan berbagi daftar pribadi tempat makan favorit mereka. Pengguna dapat mengumpulkan dan mengorganisir pengalaman kuliner mereka sendiri dan membagikannya dengan komunitas Horego.

Baca juga : Whatsapp Kembangkan Fitur Telepon tanpa Simpan ke Daftar Kontak

3. Review dan Ulasan
Pengguna dapat melihat ulasan dari pengguna lain dalam bentuk tulisan, foto, dan video. Ulasan ini membantu pengguna dalam membuat keputusan dengan memberikan pandangan yang jujur dan beragam tentang setiap tempat makan.

4. Saran Tempat Makan Baru
Fitur ini memungkinkan pengguna untuk menyarankan tempat makan baru yang belum terdaftar dalam aplikasi. Lalu, setelah disarankan, tempat makan akan melalui proses kurasi untuk memastikan kecocokan dengan kategori yang ada dalam aplikasi.

Kevin menekankan pentingnya ulasan berkualitas tinggi dalam Horego, di mana ulasan dengan like terbanyak akan diberi prioritas, memberikan rekomendasi yang dapat diandalkan secara efisien bagi pengguna. Pendekatan ini tidak hanya meningkatkan pengalaman pengguna tetapi juga memperkuat komitmen Horego sebagai platform komunitas yang dipercaya dalam eksplorasi kuliner.

Dengan fitur-fitur inovatif ini, Horego tidak hanya menyediakan alat pencarian praktis untuk pengguna, tetapi juga membangun komunitas penggemar kuliner yang aktif dan terpercaya di seluruh Indonesia. Saat ini, aplikasi ini telah berhasil menghimpun data sekitar 750.000 tempat makan yang tersebar di berbagai kota di Indonesia, menjadikannya pilihan utama untuk siapa saja yang ingin mengeksplorasi dan menikmati ragam kuliner negeri.

Untuk mulai menikmati pengalaman kuliner yang lebih baik dengan Horego, aplikasi ini dapat diunduh secara gratis melalui Google Play Store dan Apple App Store. Bergabunglah dengan komunitas Horego hari ini dan temukan ratusan ribu pilihan tempat makan terbaik di Indonesia hanya dengan beberapa sentuhan jari. (Z-6)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Budi Ernanto

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat