visitaaponce.com

Stasiun Masih Dipadati Arus Mudik dan Arus Balik

Stasiun Masih Dipadati Arus Mudik dan Arus Balik
Ilustrasi penumpang bersiap menaiki kereta api(ANTARA FOTO/Budi Candra Setya )

VOLUME pengguna jasa yang berangkat di momen Lebaran dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen masih tinggi meski sudah memasuki hari ketiga lebaran (H+1). Sekitar 38.000 penumpang berangkat dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen, jumlah tersebut masih cukup tinggi jika dibandingkan pada masa normal.

Pantauan keberangkatan di Stasiun Gambir dan Pasar Senen pada 24 April 2023 okupansi penumpang masih di angka 90 persen dari total ketersediaan tempat duduk. Hari ini terdapat sekitar 23.400 penumpang berangkat dari Stasiun Pasar Senen dengan layanan 32 KA yang beroperasi.

Secara total untuk jadwal keberangkatan 12-24 April (H-10 - H2) tercatat sekitar 483 ribu pengguna jasa berangkat menggunakan KA jarak jauh dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen di area Daop 1 Jakarta pada momen Lebaran. Puncak arus mudik dengan keterisian tempat duduk mencapai 100 persen terjadi pada tanggal 18-22 April 2023.

Baca juga : 100 Ribu Tiket Masih Tersedia di Stasiun Gambir dan Senen hingga 7 Januari

Sementara berdasarkan data Senin 24 April 2023 sekitar 628 ribu tiket untuk keberangkatan masa angkutan Lebaran dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen telah terjual. Dari jumlah tersebut mayoritas pemesanan dilakukan untuk jadwal keberangkatan pada tanggal favorit yakni tanggal 14-23 April 2023. Berdasarkan data tiket terjual pada tanggal-tanggal tersebut tingkat okupansi volume penumpang sudah mencapai 90 hingga 100 persen dengan volume penumpang berangkat tertinggi tercatat pada 18, 19, 20,21 dan 22 April 2023 dimana tingkat okupansi atau keterisian tempat duduk mencapai 100 persen.

Adapun sejumlah kota tujuan yang menjadi pilihan favorit diantaranya Yogyakarta, Surabaya, Purwokerto, Kutoarjo, Semarang, Tegal, Solo dan Bandung.

Mulai 24 April 2023 angka penumpang yang tiba di area Daop 1 Jakarta mulai mengalami peningkatan, secara total pada hari ini terdapat sekitar 40 ribu pengguna yang tiba. Jumlah tersebut mengalami peningkatan hingga dua lipat dari masa normal.

Baca juga : Mulai Hari Ini Stasiun Gambir Periksa Tiket Pakai Teknologi Pindai Wajah

Pada masa angkutan lebaran 2023 mulai 12 April (H-10) hingga 3 Mei (H+10) secara total PT KAI Daop 1 Jakarta menyiapkan hingga 1 Juta tiket Kereta Api Jarak Jauh (KAJJ) dengan 1.513 perjalanan KA untuk keberangkatan dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen.

"Adapun dari jumlah tersebut sudah termasuk perjalanan KA Tambahan sebanyak 303 KA yang tiket nya sudah dapat dipesan sejak Senin 13 Maret 2023. KA tambahan tersedia untuk sejumlah perjalanan relasi favorit seperti tujuan Yogyakarta, Semarang, Solo, Blitar, Surabaya dan Malang," jelas Eva.

Pemesanan tiket angkutan lebaran sudah dapat dilakukan sejak 45 hari sebelum jadwal keberangkatan melalui aplikasi KAI Access, website kai.id, contact center 121 dan berbagai mitra penjualan resmi yang bekerja sama dengan KAI. Sementara loket di stasiun hanya melayani penjualan tiket go show mulai 3 jam sebelum jadwal keberangkatan kereta api.

Baca juga : Arus Balik, Jumlah Penumpang KA Jarak Jauh ke Jakarta Diprediksi Tembus 44 Ribu Orang

Selain melakukan persiapan melalui keandalan sarana dan peningkatan jumlah perjalanan melalui KA Tambahan, Daop 1 Jakarta juga menambah sejumlah fasilitas di stasiun seperti kursi tunggu dan area bermain anak. Sejumlah fasilitas toilet dan area ibadah juga diperbaharui seperti yang dilakukan di Stasiun Pasar Senen dan Gambir. Daop 1 Jakarta juga melakukan penambahan petugas pelayanan, pengamanan untuk memastikan angkutan lebaran dapat berjalan dengan aman dan lancar.

Daop 1 Jakarta mengingatkan kembali agar pelanggan KA yang akan mudik agar memperhatikan aturan barang bawaan yakni volume maksimal adalah 20 kg atau volume 100 dm3 dengan dimensi maksimal 70 cm x 48 cm x 30 cm. Bagasi yang melebihi berat dan/atau ukuran sebagaimana dimaksud, sampai dengan setinggi-tingginya 40 kg atau dengan volume 200 dm3 (dengan dimensi maksimal 70 cm x 48 cm x 60 cm), diperbolehkan dibawa dengan dikenakan bea kelebihan bagasi atau membeli tempat duduk ekstra. Biaya tambahan atas bagasi yaitu untuk kelas eksekutif Rp. 10.000,00 per kg, kelas bisnis Rp. 6.000,00 per kg dan kelas ekonomi Rp. 2.000,00 per kg. (Put/Z-7)

Baca juga : Jelang Lebaran, 250 Ribu Tiket Kereta Jarak Jauh Ludes Terjual

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat