visitaaponce.com

PT Bank Mandiri Taspen Gandeng PT Heksa Dalam Produk AJK

PT Bank Mandiri Taspen Gandeng PT Heksa Dalam Produk AJK
Bank Mandiri Taspen bekerja sama dengan PT Heksa Solution Insurance (Heksa).(DOK Bank Mandiri Taspen)

UNTUK memberikan layanan terbaik bagi nasabah, Bank Mandiri Taspen menghadirkan layanan produk bancassurance yang dapat memberikan solusi proteksi melalui produk Asuransi Jiwa Kredit (AJK). Dengan fasilitas ini, nasabah Bank Mandiri Taspen mendapatkan manfaat berupa pelunasan kredit kepada bank apabila debitur mengalami risiko meninggal dunia.

Layanan ini diberikan Bank Mandiri Taspen dengan menggaet PT Heksa Solution Insurance (Heksa). Penandatanganan kerja sama dilakukan oleh Direktur Finance, Risk & Operations Bank Mandiri Taspen, Atta Alva Wanggai dan Direktur Sales & Marketing Heksa Marianto Soemarno di Jakarta, Jumat (23/6).

Bancassurance merupakan layanan produk asuransi yang merupakan kerja sama antara bank dan perusahaan asuransi seperti asuransi jiwa dan pensiun. Layanan ini memberi perlindungan dan produk investasi untuk memenuhi kebutuhan finansial nasabah bank.

Dalam keterangannya, Atta Alva Wanggai mengatakan dengan memberikan perlindungan kepada nasabah, merupakan salah satu cara untuk makin memperkuat kepercayaan nasabah. Ia menegaskan, pihaknya akan terus meningkatkan berbagai layanan dan produk kepada nasabah. "Salah satunya adalah produk untuk bancassurance yang dihadirkan untuk memenuhi kebutuhan akan produk asuransi bagi nasabah Bank Mandiri Taspen," jelasnya dalam keterangana yang diterima, Sabtu (24/6).

Dikatakan, saat ini, ada tiga pilihan Asuransi Jiwa Kredit yang tersedia bagi nasabah Bank Mandiri Taspen. Selain dengan Heksa Solution Insurance, Bank Mandiri Taspen juga telah memiliki dua program Asuransi Jiwa Kredit.

Sedangkan Direktur Operasional Heksa, Santhy Suarthana mengatakan kerja sama ini akan memenuhi kebutuhan nasabah Bank Mandiri Taspen dalam perlindungan asuransi dengan cara yang mudah dan aman. "Kami berharap kemitraan di jalur bancassurance ini dapat menjadi kolaborasi yang kuat dan memberikan banyak manfaat bagi nasabah Bank Mandiri Taspen dalam mempersiapkan rencana masa depannya," jelasnya. (RO/R-2)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat