visitaaponce.com

IHSG Ditutup Melemah

IHSG Ditutup Melemah
Pekerja melintasi layar digital pergerakan saham di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (13/3).(ANTARA/AKBAR NUGROHO GUMAY)

INDEKS Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Rabu (20/3) sore ditutup melemah dipimpin oleh saham-saham sektor teknologi.

IHSG ditutup melemah 5,62 poin atau 0,08 persen ke posisi 7.331,12. Sementara kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 turun 4,22 poin atau 0,42 persen ke posisi 992,92.

"Secara teknikal, pergerakan IHSG masih cenderung terkoreksi terlebih dahulu, di mana pada worstcase-nya akan menguji area support di 7.238," ujar Analis MNC Sekuritas Herditya Wicaksana seperti dilansir dari Antara.

Baca juga : IHSG Rabu 6 Maret Dibuka di Zona Hijau 

Dari dalam negeri, Bank Indonesia (BI) melalui Rapat Dewan Gubernur (RDG) BI pada 19-20 Maret 2024 kembali mempertahankan suku bunga acuan atau BI-Rate di level 6 persen.

Suku bunga deposit facility juga tetap ditahan di level 5,25 persen, dan suku bunga lending facility dipertahankan sebesar 6,75 persen.

"Keputusan mempertahankan BI-Rate pada level 6 persen tetap konsisten dengan fokus kebijakan moneter yang pro-stability yaitu untuk menjaga stabilisasi nilai tukar rupiah," kata Gubernur BI Perry Warjiyo.

Baca juga : Investor Wait and See Inflasi Domestik, IHSG Diprediksi Variatif

Dibuka melemah, IHSG betah di teritori negatif sampai penutupan sesi pertama perdagangan saham. Pada sesi kedua, IHSG masih betah di zona merah hingga penutupan perdagangan saham.

Bursa saham regional Asia sore ini antara lain, indeks Hang Seng menguat 13,58 poin atau 0,08 persen ke 16.543,07, indeks Shanghai menguat 16,92 poin atau 0,55 persen ke 3.079,68, dan indeks Strait Times menguat 3,92 poin atau 0,12 persen ke 3.177,47.

Sementara itu, indeks Nikkei (Jepang) libur memperingati hari libur nasional negara tersebut. (Z-6)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Budi Ernanto

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat