visitaaponce.com

Endeavor Indonesia Sukses Bantu Startup Ciptakan 31 Ribu Pekerjaan Langsung

Endeavor Indonesia Sukses Bantu Startup Ciptakan 31 Ribu Pekerjaan Langsung
Executive Director Endeavor Indonesia, Devina Hartono.(DOK ENDEAVOR)

DI tengah berbagai tantangan dalam beberapa tahun ke belakang hingga adanya perubahan pasar, Endeavor Indonesia terus menunjukkan konsistensinya mendukung pertumbuhan berkelanjutan startup dengan semangat multiplier effect. Endeavor adalah komunitas global terkemuka untuk para pengusaha yang berdampak besar.

Lewat layanan utama dari Endeavor, berupa fasilitas sharing bersama rekan sesama entrepreneur (peer to network), penyediaan akses ke sumber pendanaan, platform pay-it-forward, hingga koneksi dengan mentor kelas dunia (mentorship), Endeavor Indonesia terbukti telah mampu membantu para entrepreneur yang tak hanya dapat meningkatkan skala bisnisnya, tetapi juga melipatgandakan dampaknya.

Bersama Endeavor, para startup memberi kontribusi penciptaan 31 ribu pekerjaan langsung. Ini meningkat 82% dibandingkan tahun 2020.

Baca juga : Koperasi dan UMKM Diminta Utamakan Mediasi dalam Sengketa Hukum

Bahkan, 15 perusahaan dalam portofolio Endeavor dilaporkan memiliki EBITDA (Earning Before Interest, Taxes, Depreciation, and Amortization atau pendapatan sebelum bunga, pajak, depresiasi, dan amortisasi) atau pendapatan kotor positif pada sampai Kuartal 1 tahun 2024.

Hal ini seperti terangkum dalam Impact Report Endeavor Indonesia terbaru yang menyoroti capaian penting dalam membina ekosistem startup Indonesia yang berkembang pesat. Hal ini menunjukan peran signifikan memaksimalkan potensi dan kontribusi para entrepreneur dalam pertumbuhan ekosistem kewirausahaan di Indonesia.

“Impact Report 2023 kali ini merupakan bentuk adanya peluang baru di tengah berbagai tantangan yang belakangan ini muncul. Dalam setahun belakang, kami melihat semangat pertumbuhan startup yang tak hanya berfokus menggalang pendanaan melainkan pada pengembangan bisnis yang memiliki potensi besar untuk bertumbuh dengan cepat dan berkelanjutan,'' kata Executive Director Endeavor Indonesia, Devina Hartono, Rabu (26/6), saat presentasi di Jakarta.

Baca juga : Kemenkop UKM Fasilitasi Business Matching untuk 4 Klaster Usaha di Ajang Cerita Nusantara 

Hal tersebut, tambahnya, terlihat dari mayoritas permintaan topik mentoring, seperti pengembangan talenta, penjualan dan kemitraan B2B, serta cara masuk dan ekspansi pasar. ''Semangat multiplier effect yang kami tanamkan memungkinkan setiap pengusaha untuk tidak hanya mencapai kesuksesan individu tetapi juga menciptakan efek lanjutan yang positif untuk masa depan ekosistem startup. Kami mendorong untuk menyelami laporan ini dan mengeksplorasi strategi serta kisah-kisah yang menggambarkan ketahanan dan optimisme kami di tengah ketidakpastian,” jelasnya.

Dalam Impact Report, terangkum bagaimana semangat multiplier effect Endeavor telah membawa dampak positif bagi perkembangan startup.

Pertama, Kontribusi Positif dari Endeavor Entrepreneur. Perusahaan-perusahaan Endeavor Entrepreneur nyatanya berhasil mengumpulkan pendanaan ekuitas sebesar US$417 juta. Endeavor Entrepreneur sendiri adalah pengusaha yang telah dipilih dan didukung oleh Endeavor untuk mendapatkan manfaat eksklusif seperti jaringan, akses ke pendanaan, dan sumber daya lainnya karena potensi pertumbuhannya dan diharapkan bisa menjadi role model lewat dedikasinya untuk menciptakan multiplier effect.

Baca juga : Gandeng KoinWorks, Tokban Bantu UKM Bahan Bangunan dan Kontraktor

Pendapatan yang dihasilkan oleh Entrepreneur di dalam portfolio Endeavor bahkan mencapai US$3,1 miliar, meningkat enam kali lipat sejak 2020. ''Hingga saat ini, Endeavor Indonesia telah mendukung 98 entrepreneur Endeavor dari 68 perusahaan rintisan, seperti CEO eFishery, Kopi Kenangan, Paxel, Pinhome, Buttonscarves, dan lainnya,'' kata Head of Entrepreneur Experience, Syifa Zakia.

Kedua, Endeavor Mendorong Pertumbuhan Pesat Startup Commerce di Asia Tenggara. Pertumbuhan pesat commerce yang didorong oleh keberadaan startup lokal kini mendominasi, didukung infrastruktur yang semakin mendukung. Jika Asia Tenggara mengalami pertumbuhan pesat dalam commerce, pertumbuhan ini tergambar juga dalam tren di Endeavor.

Pada 2023, hampir 60% dari semua calon Endeavor Entrepreneur Asia di International Selection Panel (penjurian ketat lewat keberadaan panelis yang kompeten dari mancanegara) tahun lalu berada di sektor commerce. Di Indonesia sendiri, jumlah Endeavor Entrepreneur di sektor commerce mendominasi, yakni sebesar 21% dan disusul sektor fintech sebesar 19%.

Baca juga : Pelindo Laksnakan Program Inkubasi Usaha Pandu Gedor Ekspor Tahap 2

Adapun program mentorship khusus tahap awal bernama Scale Up by Endeavor juga diminati oleh mayoritas sektor commerce, yakni sebesar 21%, disusul oleh sektor smart city & climate sebesar 16%.

Ketiga, Indonesia jadi salah satu pertumbuhan tercepat bagi Endeavor Catalyst. Endeavor Catalyst dihadirkan untuk berinvestasi secara khusus di perusahaan-perusahaan yang dipimpin oleh Pengusaha Endeavor. Beroperasi selama lebih dari satu dekade, Endeavor Catalyst telah menginvestasikan lebih dari $500 juta di 37 pasar dalam 314 usaha.

Capaian ini turut mendukung Endeavor Entrepreneur dan menyoroti pasar yang sedang berkembang. Adapun 5 pasar paling aktif dipimpin oleh Brasil (49), diikuti oleh Meksiko (26) dan Indonesia (23). Sebagai salah satu pasar dengan pertumbuhan tercepat bagi Endeavor Catalyst, beberapa perusahaan dari Indonesia yang mendapatkan investasi itu antara lain VIDA, Paxel, Kresivo, Evermos, Glints, dan lain sebagainya.

Keempat, Meningkatnya Partisipasi Perempuan dalam Komunitas Wirausaha. Perempuan diyakini telah membawa inovasi dan perubahan dalam dunia entrepreneur. Hal ini yang turut menginspirasi Endeavor dengan capaian positif mereka. Berdasarkan data Impact Report, 50% Endeavor Entrepreneur baru yang terpilih sepanjang 2023 adalah perempuan.

Ada 32 founder perempuan telah terpilih dalam program Scale Up. Beberapa program yang mendukung pemberdayaan perempuan antara lain program Nurture to Scale (program untuk para founders di industri retail) dan juga diskusi bersama para pengusaha perempuan merayakan Hari Perempuan Internasional.

Sebagai informasi, Endeavor telah hadir di 68 kota di 42 negara. Sejak 2012, Endeavor Indonesia telah memilih Endeavor Entrepreneurs dan 68 perusahaan. (Yan)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Denny parsaulian

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat