visitaaponce.com

Ananda Sukarlan Mainkan Rapsodia Nusantara Dengan Satu Tangan

Ananda Sukarlan Mainkan Rapsodia Nusantara Dengan Satu Tangan
Pianis Ananda Sukarlan(Ist)

Yamaha Musik Indonesia resmi memperkenalkan produk terbaru dari Yamaha TransAcoustic Piano seri TC3 di Ashta 8, Jakarta Selatan, Jumat (15/12). Acara peluncuran dihadiri oleh GM Sales Marketing Yamaha Musik Indonesia Distributor Hiroshi Tada, Teffy Mayne, Product Specialist, serta pianis Ananda Sukarlan dan Filda Salim.

Pada kesempatan tersebut, Ananda Sukarlan sempat memainkan lagu Rapsodia Nusantara dengan memakai TransAcoustic Piano. Dia memainkan nada-nada dari Rapsodia Nusantara hanya dengan satu tangan kiri saja. "Ini lagu yang dibuat untuk anak disabilitas, jadi hanya tangan kirinya saja yang berfungsi. Piano ini bisa mengakomodir semua," kata Ananda Sukarlan di Ashta 8, Jakarta, Jumat (15/12).

Filda Salim juga sempat memainkan beberapa lagu dengan memakai TransAcoustic Piano. Dia pun terpukau dengan keunggulan, suara, dan fitur dari produk baru Yamaha Musik tersebut.  "Bisa mengeluarkan berbagai macam suara, bisa mengombinasikan semuanya, makin asyik," jelasnya.

Baca juga : Nathasia Djong Merilis Karya Indonesia Inspirasiku untuk Tanah Air

Teffy Mayne sebagai Product Specialist menjabarkan perjalanan Yamaha hingga akhirnya meluncurkan TransAcoustic Piano seri TC3. Dia mengatakan Yamaha telah memproduksi piano akustik selama lebih dari 120 tahun lamanya, dan tanpa henti mengembangkan perpaduan keterampilan ahli dan teknologi mutakhir.

Semua produksi senantiasa berupaya mengikuti tren dan gaya hidup yang berubah agar piano Yamaha yang dapat terus menyatu dengan kehidupan sehari-hari. "Yamaha memproduksi piano kurang lebih 120 tahun, membentuk fondasi pengetahuan dan keahlian unik, Yamaha adalah penghasil piano terbesar lebih dari 8 juta piano," bebernya.

Pada mulanya, piano akustik diciptakan dalam bentuk grand piano, dan seabad kemudian, diciptakan piano upright yang ditujukan untuk tempat yang terbatas. Kini PT. Yamaha Musik Indonesia Distributor meluncurkan TransAcoustic Piano seri TC3, sebuah piano akustik upright dengan konsep Always in Tune with You

Baca juga : Komponis dan Pianis Trisutji Kamal Tutup Usia

Artinya, piano aksutik berteknologi tini yang dapat dinikmati bebas kapan saja dengan mudah dan menyenangkan, namun tetap mempertahankan esensi serta daya tarik dari sebuah akustik piano. "TransAcoustic Piano TC3 memungkinkan kita mengontrol volume piano secara langsung tanpa menunakan headphone, untuk menghilangkan rasa khawatir akan waktu dan sekeliling kita," beber Teffy Mayne. (RO/B-4)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Retno Hemawati

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat