visitaaponce.com

Presiden Identifikasi Destinasi Wisata yang Sudah Aman Covid-19

Presiden: Identifikasi Destinasi Wisata yang Sudah Aman Covid-19
Petugas melakukan simulasi pengisian form aplikasi secara daring di Terminal Domestik Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, Rabu.(ANTARA/FIKRI YUSUF)

PRESIDEN Joko Widodo meminta Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama Kusubandio untuk mengidentifikasi daerah-daerah mana saja yang sudah mengalami penurunan angka penularan covid-19.

Setelah identifikasi dilakukan, diharapkan destinasi-destinasi wisata di kawasan tersebut secara perlahan bisa kembali dibuka.

"Saya minta diidentifikasi daerah-daerah wisata yang memiliki angka reproduksi virus korona di bawah satu," ujar Jokowi saat memimpin rapat terbatas, Kamis (28/5).

Sambil melakukan identifikasi, Wishnutama juga diminta untuk menyiapkan program-program pariwisata yang aman dari ancaman covid-19.

Baca juga: Tidak Ada Kasus Baru di 7 Provinsi

Pandemi, lanjut Jokowi, akan mengubah tren pariwisata di dunia. Isu kesehatan, kebersihan, keamanan serta keamanan akan jadi pertimbangan utama bagi para wisatawan. Selain itu, pilihan juga akan bergeser ke alternatif liburan yang tidak banyak orang, seperti solo travel tour, termasuk di dalamnya virtual tourism serta staycation.

"Saya minta Menpar menyiapkan program pariwisata di dalam negeri yang aman covid-19. Gencarkan juga promosi produk-produk lokal dan atraksi pariwisata yang ada," tutur presiden.

Target yang dituju pun, untuk tahap awal, cukup difokuskan pada wisatawan domestik.

Kendati demikian, Jokowi menegaskan bahwa kebijakan membuka kembali industri pariwisata tidak boleh dilakukan tergesa-gesa.

"Tahapan-tahapan yang tadi saya sampaikan dilakukan dulu. Sebelum kita buka, tolong protokol kesehatan di lapangan dijaga dengan ketat. Kita ingi wisatawan baik domestik maupun luar negeri nanti bisa berwisata dengan aman dan masyarakat bisa kembali produktif," tandasnya. (A-2)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Dwi Tupani

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat