visitaaponce.com

Simak, Ini Inspirasi Isi Seserahan Pernikahan untuk Wanita

Simak, Ini Inspirasi Isi Seserahan Pernikahan untuk Wanita
Sejumlah perempuan membawa seserahan pernikahan(Antara/Iggoy El Fitra)

SESERAHAN pernikahan adalah sejumlah benda yang dipersiapkan dari pihak calon mempelai pria kepada calon mempelai wanita.

Seserahan pernikahan menjadi simbol keseriusan calon mempelai pria sekaligus menjadi tanda jika ia akan bertanggung jawab dengan memenuhi segala kebutuhan rumah tangga. 

Sebelum mempersiapkannya, penting untuk memahami jika pemilihan benda dalam seserahan pernikahan memiliki makna dan doa baik untuk kesejahteraan calon mempelai di rumah tangganya kelak.

Baca juga : Bukan Perhiasan Biasa, Cincin Tunangan Perlu Selaras dengan Pemakainya

Dalam persiapannya, sering kali calon mempelai wanita memilih atau bahkan meminta secara gamblang benda-benda apa saja yang dibutuhkan. Sehingga saat menjadi seserahan pernikahan diharapkan tepat guna dan sesuai dengan kebutuhannya. 

Nah, apa saja yang harus dibawa sebagai hantaran atau seserahan pernikahan dan lamaran. Berikut ulasannya.

Baca juga : Mengenal Ritual-ritual Adat Jawa Jelang Hari Pernikahan

1. Al-Qur'an dan seperangkat alat salat

Bagi pasangan Muslim, benda ini masuk daftar wajib dalam seserahan pernikahan. Hantaran yang biasanya berisi Al-Qur'an, mukena, sajadah, dan tasbih ini melambangkan pernikahan yang dilakukan harus bertumpu pada nilai agama.

2. Set perhiasan

Hantaran berisi set perhiasan ini bermakna agar perempuan sebagai calon istri selalu bersinar dan berkilau sepanjang hidupnya. Bagi para lelaki, perhiasan diusahakan terbuat dari emas (kalau mampu), berlian (agar makna yang dibawa barang ini terkabulkan).

3. Skincare Wajah

Calon mempelai pria bisa beli serangkaian perawatan wajah yang biasa dipakai calon istri atau bahkan mengajak langsung untuk berbelanja agar tidak salah beli.

4. Ragam Jenis Alas Kaki

Entah sepatu, sandal, selop, dan sebagainya, seserahan pernikahan ini bermakna agar kedua pihak dapat menjalani kehidupannya bersama dengan langkah mantap, di jalan yang benar. Biasanya, alas kaki selalu dibarengi dengan tas.

5. Makanan tradisional

Kuliner yang dipilih sebagai seserahan pernikahan biasanya memiliki tekstur basah dan lengket, seperti kue lapis, lemper, jenang, dan sebagainya.

Membawa kue ini sebagai seserahan diyakini sebagai harapan agar kedua mempelai selalu lengket sampai akhir hayat, serta silaturahmi antara kedua keluarga berlangsung dengan baik selamanya.

6. Buah-buahan

Seserahan pernikahan berupa buah biasanya diisi dengan jeruk, pisang, apel, dan anggur. Makanan alam penuh gizi ini melambangkan harapan pada pasangan yang akan menikah nantinya dapat menghasilkan buah berlimpah bagi orang-orang di sekitarnya.

7. Daun sirih atau suruh ayu

Serlain buah, daun sirih juga bisa dijadikan sebagai seserahan. Meskipun, daun tersebut tidak masuk dalam kebutuhan dasar perempuan. Namun, seserahan pernikahan ini bermakna doa untuk keselamatan dan kebahagiaan calon mempelai untuk kehidupan baru yang akan dijalani.

8. Peralatan mandi

selanjutnya adalah peralatan mandi. Seserahan ini biasanya berisi handuk, sabun mandi, sikat dan pasta gigi, sampai body lotion.

Makna dari pemberian peralatan mandi kepada mempelai perempuan adalah bahwa sebagai seorang istri harus menjaga kebersihan lahir maupun batin.

9. Parfum

Memiliki aroma yang wangi dan menyegarkan membuat parfum kerap dipakai sebagai seserahan. Parfum kini memang menjadi kebutuhan yang cukup penting dalam keseharian. Oleh karena itu, supaya kedua mempelai senantiasa harum dan wangi, parfum ini bisa dijadikan sebagai barang seserahan. 

10. Kain batik dan kebaya

Dalam adat Jawa, seserahan pernikahan berupa kain batik dan kebaya biasanya menjadi hal yang wajib diberikan. Kedua pakaian tersebut merupakan perwujudan dari adat Jawa dalam sebuah pernikahan.

Biasanya, ada motif batik tertentu yang direkomendasikan untuk dipakai. Motif tersebut di antaranya adalah motif sidomukti atau motif sido asih. 

11.  Pisang raja

Selain buah-buahan yang lengkap, terdapat pisang raja yang menjadi seserahan pernikahan dalam adat Jawa.

Pisang jenis raja ini melambangkan kebesaran dan harapan yang baik sehingga tidak bisa digantikan dengan jenis pisang lainnya. Biasanya, pisang raja ini dihias dengan kertas emas supaya terlihat semakin mewah dan menarik. 

12. Bumbu dapur

Seserahan pernikahan yang satu ini mungkin terdengar aneh untuk beberapa orang. Namun, bumbu dapur menjadi adat seserahan bagi masyarakat Sunda. Isi dari bumbu dapur tersebut di antaranya adalah bawang merah, bawang putih, kunyit, lengkuas, jahe, merica, gula aren, dan sebagainya.

Bumbu dapur ini menyimbolkan bahwa rumah tangga yang akan dijalani nantinya akan mengalami berbagai rasa, suka duka, dan pahit manis yang harus dijalani bersama. 

13. Lemper

Makanan dari ketan selanjutnya yang biasa dipakai sebagai seserahan pernikahan adalah lemper. Makanan tradisional ini juga memiliki cita rasa gurih yang diisi dengan suwiran daging di dalamnya.

Di balik penampilannya yang sederhana dengan bungkusan daun pisang, lemper juga memiliki pesan yang mendalam tentang sikap rendah hati. Oleh karena itu, makanan ini biasa dipakai sebagai seserahan. 

14. Jadah ketan

Kue tradisional yang menjadi makanan wajib untuk seserahan pernikahan adalah jadah ketan. Jadah ketan ini memiliki cita rasa yang asin dan gurih.

Seperti teksturnya yang lengket, jadah ketan melambangkan doa agar kedua mempelai bisa lengket layaknya makanan tradisional ini.

15. Jam tangan

Selain makanan dan pakaian, ada pula yang memberikan seserahan pernikahan berupa jam tangan. Jam tangan ini merupakan aksesori yang sangat penting dalam kehidupan sebab berkaitan dengan waktu.

Bukan hanya barang biasa, jam tangan melambangkan bahwa kedua mempelai akhirnya dipertemukan di waktu yang tepat untuk menikah dan akan bersama sampai waktu yang tak terbatas. 

16. Uang 

Isi seserahan pernikahan juga bisa berupa uang, lho. Uang dapat diletakkan dalam kotak atau bingkai foto dengan dihias secantik dan semenarik mungkin. Jumlah uang juga bervariasi tergantung dari kebutuhan pengantin. Biasanya, uang sebagai isi seserahan ini nantinya harus habis digunakan.

17. Pakaian Dalam

Untuk pakaian dalam, isinya dapat berupa satu set pakaian dalam, lingerie maupun baju tidur. Biasanya, calon pengantin wanita akan membeli sendiri pakaian dalam yang diinginkan, lalu diberikan kepada calon pengantin pria untuk disusun dalam kotak seserahan.

Saat menyusun pakaian dalam dalam kotak seserahan, usahakan untuk melipatnya dalam bentuk yang tertutup agar tidak terlihat vulgar.

18.  Barang Elektronik

Barang seserahan yang satu ini tidak wajib, biasanya barang eletronik merupakan permintaan khusus dari calon pengantin wanita, barang-barang elektronik biasanya berupa handphone, laptop serta kamera.

Nah, itu dia 18 isi kotak seserahan yang dapat dipersiapkan untuk melamar pasangan. Daftar tersebut bukan lah patokan yang harus diikuti, karena semua pilihan kembali lagi pada calon mempelai dan keluarga yang akan melaksanakan pernikahan.

(Z-5)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat