visitaaponce.com

Implementasi Nilai-nilai Kebangsaan Diharap Bisa Tingkatkan Moral dan Etika

Implementasi Nilai-nilai Kebangsaan Diharap Bisa Tingkatkan Moral dan Etika
Para peserta kegiatan Pemantapan Nilai-nilai Kebangsaan yang digelar oleh Lemhanas di Jakarta.(Ist)

LEMBAGA Ketahanan Nasional (Lemhannas) RI menggelar Pemantapan Nilai-nilai Kebangsaan bagi Smandel Business Network dan BPJS Ketenagakerjaan. 

Pemantapan Nilai Kebangsaan ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan sikap dan perilaku serta bertanggung jawab terhadap implementasi nilai-nilai kebangsaan.

Selain itu, kegiatan pemantapan nilai kebangsaan juga untuk mencerdaskan kehidupan bangsa dalam rangka tercapainya cita-cita nasional dan tujuan nasional. 

Baca juga: Ini Strategi Lemhannas Menangkal Disrupsi Informasi Jelang Pemilu 2024

Deputi Pemantapan Nilai-nilai Kebangsaan, Laksamana Muda TNI Edi Sucipto, memberikan laporan tentang kegiatan Pemantapan Nilai-nilai Kebangsaan bagi Smandel Business Network (SBN) dan BPJS Ketenagakerjaan.

Kegiatan Diikuti 89 Peserta

Kegiatan ini diikuti 89 peserta dengan rincian 63 dari SBN, 25 BPJS Ketenagakerjaan, dan satu peserta dari Lemhannas.

"Kegiatan yang akan berlangsung seminggu ini akan diisi materi menyangkut implementasi nilai-nilai kebangsaan oleh pembicara dari Lemhannas dan dari luar Lemhanas," kata Edi Sucipto. 

Pembicara dari luar Lemhanas di antaranya Menterii Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno, ataf ahli Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Bidang Energi, yang juga alumni PPRA 40 Prof Dr Ir Winarni D Monoarfa, dan Direktur Umum dan SDM BPJS Ketenagakerjaan Abdur Rahman Irsyadi

Baca juga: Lemhanas Nilai Dinamika Global 2023 Masih Hantui Ketahanan Nasional

Peserta pemantapan nilai-nilai kebangsaan mesti memahami nilai-nilai kebangsaan yang bersumber dari empat konsensus dasar bangsa, yaitu Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika.

Selain itu, peserta juga diharapkan meningkatkan moral dan etika sebagai manusia pembangunan Indonesia yang bertanggung jawab terhadap implementasi nilai-nilai kebangsaan. 

Berharap Bisa Implementasikan Nilai-nilai Kebangsaan

"Saya mengapresiasi dan bangga diberikan kesempatan sebagai agent of change di masyarakat," jelas Ridho Pandoe, salah satu peserta pemantapan nilai-nilai kebangsaan.

Baca juga; Gubernur Lemhanas: Angkatan Keempat TNI Bidang Siber Sedang Berevolusi

Ridho yang menjabat sebagai Dirut PT Bahana Genta Samodra ini berharap dapat mengimplementasikan nilai-nilai kebangsaan demi mencerdaskan kehidupan bangsa dalam rangka tercapainya cita-cita nasional dan tujuan nasional.

"Berbagai perbedaan dan permasalahan yang dihadapi dapat diatasi dengan pola pikir, pola sikap, dan pola tindak yang komprehensif, integral, dan holistik, dalam rangka menjaga keutuhan NKRI," tutur Ridho. (RO/S-4)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Deri Dahuri

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat