visitaaponce.com

Perbedaan Jangan Jadi Penghalang untuk Berbagi

Perbedaan Jangan Jadi Penghalang untuk Berbagi
Anggota MPR RI, Siti Mukaromah(HO)

BULAN Muharram bagi umat Islam identik dengan Lebaran Anak Yatim. Pada bulan Muharram, umat muslim beramai-ramai berbagi kebahagiaan dengan anak-anak yatim.

Hal ini, menurut Anggota MPR RI, Siti Mukaromah, merupakan momentum untuk berbagi kebahagiaan dan kemuliaan. "Perbedaan suku, agama, ras, dan antargolongan jangan menjadi penghalang untuk berbagi dan menyemai kebahagiaan dengan anak-anak yang tidak memiliki ayah," papar Siti Mukaromah yang akrab disapa Erma, dalam kegiatan Sosialisasi Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan Undang-undang Dasar 1945, di Banyumas, Sabtu (29/7).

Ia menambahkan, anak-anak yatim memiliki mental perjuangan terhadap hidup. Mereka harus berani memiliki cita-cita tinggi, semangat pantang menyerah, dan selalu riang gembira. "Semangat dan motivasi ini yang menjadi tugas dari kita sesama warga masyarakat untuk terus membangun kepedulian terhadap mereka," kata Anggota Komisi VI FPKB ini.

Dirinya berharap, bulan Muharam merupakan momentum untuk peduli terhadap anak yatim. "Tetapi kepedulian itu harus dilakukan secara terus menerus," jelasnya. (RO/R-2)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat