visitaaponce.com

Perlu Pemetaan Situasi Kerentanan dan Rehabilitasi bagi Anak yang Alami Masalah Sosial

Perlu Pemetaan Situasi Kerentanan dan Rehabilitasi bagi Anak yang Alami Masalah Sosial
Ilustrasi pengasuhan anak dalam keluarga(MI/Ramdani )

ANAK-anak Indonesia saat ini berada dalam situasi rentan karena banyak orang yan tidak bertanggung jawab, mulai dari lingkungan keluarga, sekolah dan tempat bermain yang seharusnya memberikan pengasuhan dan perlindungan, tidak memberikan yang terbaik bagi anak.

Berkaitan dengan itu, Plt Direktur Rehabilitas Sosial Anak Kementerian Sosial Nova Dwiyanto Sulo mengungkapkan, Dibutuhkan kerja bersama kementerian/lembaga dan masyarakat untuk melakukan pencegahan melalui sosialisasi terkait pengasuhan anak kepada orang tua dan masyarakat, sekolah, pesantren, lembaga-lembaga pendidikan.

“Perlu juga dilakukan pemetaan situasi kerentanan anak dan melakukan rehabilitasi sosial kepada anak dan keluarga yang mengalami permasalahan sosial dan lain-lain,” kata Nova saat dihubungi, Jumat (15/12).

Baca juga : Dukung Kesejahteraan Anak lewat Program Atensi

Menurut Nova, secara konkrit, pemerintah pusat dari berbagai kementerian/lembaga bersama dengan pemerintah daerah dapat melakukan beberapa hal. Di antaranya sosialisasi atau pelatihan mengenai resiliensi, yakni kemampuan seseorang dalam menghadapi suatu masalah

“Selain itu membangun support system dalam lingkaran terdekat bisa melalui sosialisasi juga untuk memperkuat hubungan keluarga. Karena seseorang yg melakukan bunuh diri biasanya merasa sendiri dan tidak ada tempat untuk bersandar.

Di samping itu meningkatkan kemampuan spiritualitas dan religiusitas seseorang serta memberikan sosialisasi atau pelatihan mengenai manajemen emosi. (Ata/Z-7)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat