visitaaponce.com

Program Studi Akuntansi Universitas Bunda Mulia Raih Akreditasi Unggul

Program Studi Akuntansi Universitas Bunda Mulia Raih Akreditasi Unggul
 Program studi Akuntansi UBM mencapai akreditasi tertinggi yakni Akreditasi Unggul secara nasional(Dok UBM)

UNIVERSITAS Bunda Mulia (UBM) dengan bangga mengumumkan pencapaian program studi Akuntansi dengan tercapainya akreditasi tertinggi yakni Akreditasi Unggul secara nasional. Pencapaian akreditasi yang luar biasa ini merupakan bukti komitmen UBM untuk menghadirkan pendidikan tinggi berkualitas bagi masyarakat Indonesia.

“Pencapaian ini membanggakan bagi seluruh sivitas akademika Program Studi Akuntansi UBM. Dan hal ini menunjukkan bahwa Universitas Bunda Mulia selalu membuktikan komitmennya untuk menjadi universitas swasta unggulan yang menghasilkan lulusan-lulusan terbaik yang kompeten dan berdaya saing di era global ini”, ujar Wakil Rektor Kandi Sofia Senastri Dahlan, MBA, Ph.D.

Sebagai bukti nyata dari komitmen program studi (Prodi) Akuntansi UBM untuk memberikan metode belajar yang unggul, UBM kembali mengadakan acara besar tahunan dalam rangkaian acara National Accounting Competition and International Seminar (Tactics).

Baca juga : PresUniv Jalin Kerja Sama dengan East-West Center Amerika Serikat

Rangkaian acara TACTICS 2024 ini terdiri dari seminar Internasional dengan tema “Digital Transformation of Accounting for Sustainable Corporate Governance”, serta lomba debat dan lomba makalah dengan tema “Digital Innovation For Sustainable Futures: Empowering Gen-Z Leaders”.

Pada puncak acara dari rangkaian kegiatan ini, UBM mengundang Prof. Huang Shih-Ming selaku Professor dari National Chung Cheng University di Taiwan, dan Thomas H. Gunawan, CISA selaku Chief Executive Officer (CEO) PT. Matur Intech Cyberhub. 

Kedua narasumber ini membagikan pengalaman dan pengetahuan mereka seputar industri dan pekerjaan mereka sehingga para mahasiswa UBM pun mendapatkan bekal pengetahuan dan kemampuan untuk dapat beradaptasi dengan perkembangan digital dan teknologi.

UBM berkomitmen untuk menyediakan lingkungan belajar yang mendukung dan menantang bagi para mahasiswanya. Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora dimana program studi Akuntansi bernaung, terdiri dari akademisi yang berpengalaman dan berdedikasi serta memiliki komitmen untuk membantu para mahasiswa mencapai potensi penuh mereka.

Peminatan yang bisa dipilih pada program studi Akuntansi di UBM ini pun meliputi Financial Accounting, Tax Accounting, Auditing and Public Practice, dan Managerial Accounting yang memberikan berbagai wawasan juga pengalaman sesuai dengan perkembangan industri-industri yang ada saat ini. (H-2)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Indrastuti

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat