visitaaponce.com

Pengumpulan Kurban Berkah BAZNAS Capai Ribuan Hewan

Pengumpulan Kurban Berkah BAZNAS Capai Ribuan Hewan
Pengumpulan Kurban Berkah BAZNAS RI(Dok)

BADAN Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI menggelar acara pelaksanaan Kurban Berkah BAZNAS di Balai Ternak Dusun Baron, Desa Tanjung, Kecamatan Muntilan, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, sebagai puncak perayaan Hari Raya Idul Adha 1445 H, Senin (17/6). 

Hingga saat ini, pengumpulan Kurban Berkah BAZNAS RI mencapai 5.108 hewan kurban setara domba/kambing dan masih akan terus bertambah. Keseluruhan hewan ini akan dipotong di berbagai wilayah di Indonesia. BAZNAS juga masih menerima kurban  hingga hari Tasyrik, pada 11 dan 12 Zulhijah.

Sementara khusus di Balai Ternak BAZNAS Dusun Baron, sebanyak 75 ekor kambing/domba  disembelih, yang berasal dari sedekah konsumen PT. Sumber Alfaria Trijaya Tbk (Alfamart) dan Mudhohi individu. Jumlah hewan kurban ini belum termasuk hewan kurban lain yang disembelih BAZNAS di berbagai lokasi penyembelihan lain.

Baca juga : Layanan Gerai Kurban BAZNAS Hadir di 15 Mall Se-Jabodetabek

"Kami apresiasi banyak terima kasih kepada para Mudohi yang telah mempercayakan hewan kurbannya, dititipkan, difasilitasi oleh BAZNAS yang  akan disalurkan kepada yang berhak, kami sangat yakin dari apa yang bapak ibu sampaikan, akan mendapatkan pahala yang tak terhingga dari Allah  SWT,” ujar Ketua BAZNAS RI Noor Achmad, MA melalui siaran pers yang diterima hari ini.

Noor menyebutkan, program Kurban Berkah BAZNAS tahun ini cukup sukses, karena manfaatnya dapat dirasakan oleh banyak orang, mulai dari pekurban, penerima kurban, hingga para peternak kurban. 

"Kurban kali ini Alhamdulillah kita cukup berhasil, terima kasih kepada para panitia Kurban Berkah BAZNAS yang telah luar biasa bekerja, kepada para pimpinan, para mudohi juga para mustahik yang telah mempercayakan kepada BAZNAS," cetusnya.

Baca juga : BSI Distribusikan 9.390 Hewan Potong selama Idul Adha

Noor menambahkan, BAZNAS  juga mengapresiasi kepada balai-balai ternak, ke depan diharapkan dapat menjadi mitra-mitra yang terus bisa kerja sama dengan BAZNAS dalam rangka menyiapkan hewan kurban yang baik, untuk memfasilitasi para Mudohi, menitipkan kurbannya ke BAZNAS: 

Sementara itu, Pimpinan BAZNAS Bidang SDM, Keuangan dan Umum, Nur Chamdani menjelaskan, tahun ini BAZNAS pusat menargetkan penghimpunan Kurban Berkah BAZNAS 2024 mencapai 7.000 ekor setara domba/kambing. Daging kurban ini akan disalurkan berupa daging sapi/domba segar, juga ada daging sapi olahan yang dikalengkan atau dikemas dalam bentuk pouch, dan akan didistribusikan ke 34 provinsi di seluruh Indonesia dan juga luar negeri. 

"Melalui Kurban Berkah BAZNAS 2024 ini, BAZNAS juga memfasilitasi kurban untuk masyarakat Palestina, dan kurban di daerah bencana, selain itu, Program Kurban Berkah BAZNAS juga akan dibagikan kepada mereka yang mengalami stunting dan kemiskinan ekstrem di daerah-daerah terpencil dan terluar,” jelasnya. 

Dikatakan BAZNAS akan memastikan tepat sasaran dan sesuai dengan prinsip 3A, yakni Aman Syar'i, Aman Regulasi, Aman NKRI. BAZNAS juga memberikan fasilitas bagi para Mudhohi yang  menunaikan kurbannya hingga H+2 Idul Adha 1445 H. 

Pada puncak perayaan Idul Adha 1445 H, Kurban Berkah BAZNAS juga dapat disaksikan melalui kanal Youtube BAZNAS TV. ( Z-8)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putra Ananda

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat