visitaaponce.com

Pengurus Sektor Khusus Rajagukguk Raya Bogor Dikukuhkan, Ini Targetnya

Pengurus Sektor Khusus Rajagukguk Raya Bogor Dikukuhkan, Ini Targetnya
Ketua Umum Rajagukguk dan Boruna Jabodetabek Saut Irianto Rajagukguk.(MI/Kisar)

BADAN Pengurus Harian (BPH) Rajagukguk, Anak dan Boruna Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) Minggu (19/2) mengukuhkan Pengurus Sektor Khusus (PSK) Rajagukguk dan Boruna Jalan Raya Bogor.

Pengukuhan kepengurusan sektor khusus tersebut dipusatkan di Kawasan Taman Wiladatika, Kelurahan Harjamukti, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok.

Ketua Umum BPH Rajagukguk dan Boruna Jabodetabek, Saut Irianto Rajagukguk berharap agar kepengurusan sektor khusus Rajagukguk dan Boruna Jalan Raya Bogor yang telah dikukuhkan sebagai Sektor khusus bisa mempersatukan masyarakat dan warga khususnya marga Rajagukguk dan Boruna yang tersebar di Jalan Raya Bogor yang meliputi wilayah Kecamatan Pasar Rebo, Kecamatan Ciracas, Kecamatan Cipayung, Kecamatan Cimanggis, dan Kecamatan Tapos.

Saut meminta agar wadah ini menjadi wadah silaturahmi marga Rajagukguk Boruna yang mumpuni dan bermartabat.

Dia berharap dengan keberadaan wadah ini, Rajagukguk dan Boruna Jalan Raya Bogor semakin solid dan mampu mempersatukan marga ini. " Saya berharap punguan ini bisa bersinergi dengan BPH pusat," katanya.

Pengurus Rajagukguk dan Boruna Jalan Raya Bogor periode 1 Maret 2023- 1 Maret 2027 yang dikukuhkan. Yakni Tarlon Hendri Rajagukguk sebagai ketua, Wakil Ketua Edi Saputra Rajagukguk, Sekretaris Charles Rajagukguk, Bendahara Pestauli Rajagukguk. Dikukuhkan berdasarkan Keputusan Ketua Umum BPH Nomor Kep-02/KU/BPH/2023 tentang status punguan Rajagukguk Boru Bere Jalan Raya Bogor sebagai sektor khusus.

Pengukuhan pengurus itu ditandai dengan sambutan-sambutan dan penyerahan surat keputusan.

Ketua Sektor Khusus Rajagukguk dan Boru, Tarlon Hendri Rajagukguk mengatakan sektor khusus Rajagukguk dan boruna telah terbentuk sejak 1983. Namun baru kali ini pengukuhannya dan bisa bergabung langsung dengan BPH pusat. " Kedepan pengurus sektor khusus langsung beranggungjawap ke pusat baik iuran informasi-informasi sukacita dan lainnya, " katanya.

Disampaikan Tarlon, sampai saat ini anggota Sektor khusus Rajagukguk Boruna Jalan Raya Bogor mencapai 40 Kepala Keluarga (KK). "Anggota punguan kami 40 KK atau sekitar 160 jiwa," ujarnya.

Turut hadir dalam acara tersebut antara lain, Wakil Ketua Umum BPH Rajagukguk Buttu Rajagukguk, Bendaha BPH Rajagukguk dan Boruna Sahat Lumban Toruan dan Dewan Adat.

Penasehat Sektor Khusus Rajagukguk dan Boruna Jalan Raya Bogor, Kisar Rajagukguk mengatakan, pengukuhan kepengurusan ini hendaknya disikapi dengan positif. Bahkan didukung dengan baik secara moril dan materiil.

"Kita Rajagukguk dan Boruna yang dulu dan sekarang adalah satu. Sudah saatnya kita memiliki persaudaraan marga Rajagukguk dan Boruna. Kita berharap wadah ini bisa semakin besar dengan dukungan positif dari kita semua," ucap Kisar.

Kisar mengucapkan terima kasih kepada BPH Rajagukguk dan Boruna Jabodetabek yang telah mengukuhkan pengurus sektor khusus Rajagukguk dan Boruna Jalan Raya Bogor priode 2021 - 2027 Dengan mengemban amanah yang dipercayakan ini.

"Saya optimis pengurus sektor khusus dapat menjalankan dengan sebaik-baiknya."

Dikatakan, Rajagukguk dan Boruna merupakan persaudaraan marga Rajagukguk dibentuk dengan dilatarbelakangi adat dan budaya. Terbentuknya persaudaran marga Rajagukguk ini berawal dari kerinduan masyarakat marga Rajagukguk yang ingin memiliki tempat atau wadah untuk bersilaturahmi. "Keinginan bersama itu kini sudah terwujud," ucapnya.

Karenanya, dia berharap, persaudaraan marga Rajagukguk ke depannya menjadi kebanggaan bagi warga Batak khususnya bermarga Rajagukguk. Sehingga secara bersama-sama dapat mengembangkan persaudaraan ini menjadi wadah berpengaruh positif bagi komunitas hingga bermanfaat besar bagi orang banyak. (OL-13)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Muhamad Fauzi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat