visitaaponce.com

KAI dan INKA Dalami Penyebab Gangguan LRT Jabodebek

KAI dan INKA Dalami Penyebab Gangguan LRT Jabodebek
Rangkaian kereta LRT memasuki Stasiun Cawang Jakarta, Senin, 28 Agsutus 2023.(MI/Susanto)

MANAGER Public Relations LRT Jabodebek Kuswardoyo mengungkapkan telah terjadi gangguan pada operasional LRT Jabodebek hari ini. Ia menjelaskan, pagi tadi kereta yang mengalami gangguan sudah dipindahkan ke dipo untuk dilakukan evaluasi oleh tim INKA dan KAI.

"Apa penyebab gangguan, perawatan sarana LRT hingga saat ini masih dibawah tanggungjawab INKA, sehingga kami mengkoordinasikan penanganan sarana tersebut dengan tim INKA," kata Kuswardoyo dalam keterangan resmi, Rabu (30/8).

Kemudian gangguan lain yang terjadi di Stasiun Halim dimana terjadi matinya aliran listrik yang disebabkan gangguan TPSS listrik sehingga mengakibatkan gangguan operasional LRT.

Baca juga: 2 Hari Beroperasi, Penumpang LRT Jabodebek Capai 28.925 Orang

"Saat ini kereta sudah berjalan normal dan kami sudah berkoordinasi kepada pihak Adhikarya yang bertanggung jawab atas TPPS tersebut," tuturnya.

Koordinasi dengan semua stakeholder terus kami lakukan agar operasional LRT Jabodebek bisa berjalan dengan baik.

Baca juga: Operasional LRT Diyakini Turunkan Volume Kendaraan Pribadi

"Kami mohon maaf atas gangguan yang terjadi pada perjalanan LRT hari ini dan mengakibatkan kekurang nyamanan bagi pengguna jasa LRT Jabodebek," tegasnya.

Sebelumnya, LRT Jabodebek dioperasikan secara komersial mulai Senin (28/8) lalu. Saat ini, PT KAI selaku operator masih menerapkan tarif promo untuk LRT Jabodebek yakni Rp5 ribu per orang.

(Z-9)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat