visitaaponce.com

Bojong KarnivalJadi Objek Wisata Baru di Bogor

Bojong Karnival Jadi Objek Wisata Baru di Bogor
Bojong Karnival di Bojonggede, Bogor, Jawa Barat(Dok. Bojong Karnival)

OBJEK wisata sudah bukan lagi hal baru bagi setiap orang. Sering kali orang-orang mengunjungi tempat wisata untuk kebutuhan “healing”. Namun ada juga yang datang karena penasaran akan suasana berbeda yang ditawarkan. 

Salah satunya Bojong Karnival wahanarekreasi yang berlokasi di Jl. Raya Tonjong, Kedung Waringin, Bojonggede-Bogor, dan baru beroperasi di awal September 2023. 

Antusias pengunjung Wahana Bojong Karnival (BK) sangat luar biasa. Tampak pengunjung berbondong-bondong mencoba berbagai wahana permainan saat pertama kalinya dibuka untuk umum, awal September 2023. 

Baca juga : Remaja Perempuan di Bojong Gede Bogor Dibegal, Handphone Dibawa Kabur

Antusiasme Para pengunjung terlihat dari antrean yang mengular sampai ke luar, mereka tertarik untuk menikmati berbagai wahana rekreasi dan berbelanja, maupun sekedar santai menikmati kulineran serta kemeriahan suasana. 

Pengelola menerapkan sistem canggih yakni Powercard  untuk seluruh wahana. Cukup satu kartu BK Powercard, yang dapat di Top Up Saldonya. Powercard bisa digunakan untuk satu keluarga.

“Bojong Karnival merupakan sebuah wahana rekreasi baru yang mengusung konsep ‘Belajar-Bermain-Bersantap sekaligus Berbelanja  lewat Beauty Mosleem Market’-nya. Sehingga memberikan pengalaman  berbelanja yang berbeda,”jelas Tony Hartono, Direktur Sales Marketing & Commercial Bojong Karnival

Baca juga : Empat Menit Jalan Kaki Nyaman di Skybridge Bojonggede

Wahana Bojong Karnival dibangun diatas lahan seluas sekitar 4000 meter persegi, dengan tujuan untuk menyediakan sebuah destinasi hiburan dan rekreasi baru bagi pengunjung. Apalagi rekreasi merupakan salah satu kebutuhan dasar manusia.

Dengan harga tiket masuk yang terjangkau Promo Hanya 2,5 BK (1 BK = Rp2.500) bahkan bisa Gratis bila Menunjukan Potongan Iklan tertentu di media sosial, pengunjung dapat menikmati puluhan wahana bermain yang mulai dari Mesin Arcade Games, Sofltplay, Permainan bawah untuk anak-anak, permainan atas untuk remaja dan dewasa, rumah hantu, jajanan dan masih banyak lagi.

“Khususnya untuk anak-anak, ada banyak wahana permainan anak yang edukatif dan menyenangkan,” ujar Tony.

Baca juga : Kampanye Plant Our Planet Tandai 50 Tahun Hubungan Korea-Indonesia

Selain kelengkapan fasilitas dan wanaha, lokasi tentunya menjadi faktor kunci sukses sebuah tempat rekreasi. Pemilihan lokasi yang tepat, dapat memiliki dampak yang besar pada jumlah pengunjung, pendapatan dan bisnis berkelanjutan. 

Lokasi Bojong Karnival ini terbilang sangat strategis, dekat dengan stasiun Commuterline Bojong Gede, serta dilewati sarana transportasi angkutan umum.  

Untuk memberikan kenyamanan bagi pengunjung, Wahana Bojong Karnival memberlakukan jam operasional setiap harinya mulai dari pukul 16.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB pada Senin-Jumat dan 10.00 WIB-22.30 saat akhir pekan. 

Baca juga : Cukup Bayar Rp 35 Ribu, Bisa Beri Makan Kanguru Australia di Taman Safari Bogor

Untuk anak-anak ada area Softplay dengan 20 permainan dengan hanya 1 ticket/swipe masuk , bebas bermain sepuasnya selama 60 menit.

Selain itu Wahana Bojong Karnival ini, tidak sekedar menawarkan wahana rekreasi, tapi juga menjadi tempat usaha. Sehingga dapat meningkatkan ekonomi masyarakat sekitar melalui kegiatan bisnis dan UMKM.  

Pengelola menawarkan sekitar 30 lot kios untuk disewakan. Kios-kios tersebut terbagi menjadi cluster pusat jajanan, dan cluster pusat belanja ‘Beauty Mosleem Market’.  

“Kami menawarkan sewa kios dengan harga yang terjangkau dan saling menguntungkan,” kata Tony.

Dalam waktu dekat, akan hadir juga wahana permainan baru, yaitu Rainbow Slide dengan ketinggian 9 Meter, Photobooth ala Korea yang sedang Trend, dan Kid Zone khusus untuk anak-anak dengan berbagai permainan menarik (Z-5)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat