visitaaponce.com

Kick Andy Foundation dan Korem 061 Suryakancana Bagikan Kaki Palsu

Kick Andy Foundation dan Korem 061 Suryakancana Bagikan Kaki Palsu
Baksos pembagian kaki palsu, operasi bibir sumbing, dan katarak geratis yang dilakukan Kick Andy Foundation terus berlanjut.(MI/Dede Susianti.)

BAKTI sosial (baksos) pembagian kaki palsu, operasi bibir sumbing, dan katarak geratis yang dilakukan Kick Andy Foundation terus berlanjut. Kalau sebelumnya dengan Lanud Atang Sendjaja (ATS), kini Kick Andy Foundation melakukan baksos berkolaborasi dengan Korem 061/Suryakancana.

Baksos digelar di Rumah Sakit Salak, Jalan Sudirman, Kota Bogor, Jawa Barat, Selasa (26/9). Untuk diketahui RS Salak merupakan rumah sakit tertua di Bogor yang berdiri sejak 1894.

Komandan Korem 061/Suryakancana Brigadir Jenderal TNI Anan Nurakhman mengatakan bahwa yang dilakukan pihaknya sebagai bentuk kepedulian Tentara Nasional Indonesia (TNI), khususnya TNI Angkatan Darat dalam memberikan pelayanan kesehatan. "Ini wujud bersatunya TNI dan rakyat, sehingga TNI selalu ada di tengah-tengah rakyat, khususnya Korem 061 Suryakencana. Kita selalu ingin hadir menjadi solusi bagi seluruh masyarakat dan terus bergerak bersama maju membangun bangsa ini," kata Anan.

Baca juga: Polisi Amankan Tujuh Pelaku Penyerangan Pasar Kutabumi

Danrem Anan mengatakan baksos ini ialah puncak kegiatan HUT Korem 061/Suryakancana yang ke-74. Dalam rangkaiannya ada kegiatan olahraga, bazar UMKM, ekonomi, dan kegiatan baksos.

"Hari ini kita menyumbangkan kursi roda, kaki palsu , ad operasi katarak, bibir sumbing, dan donor darah, khitanan masal. Ini kolaborasi kita dengan Yayasan Kick Andy,"jelas Danrem.

Baca juga: Korban Mucikari Mami Icha Ada 21 Anak, Rp8 Juta Sekali Kencan

Dia menyebut untuk pemberian kaki palsu sebanyak 12, operasi bibir sumbing 10 orang, dan katarak 12 orang. Kemudian donor darah 100 orang dan khitanan masal sebanyak 50 orang.

"Sistemnya kita jemput bola. Kita harapkan bisa memberikan manfaat pada masyarakat luas dan kita ingin terus dekat dengan masyarakat dan kita manunggal," pungkasnya.

Ketua Yayasan Kick Andy Ali Sadikin menjelaskan bahwa kegiatan hari itu ialah kegiatan yang rutin dan berkelanjutan dari Yayasan Kick Andy. Dalam pelaksanaannya Kick Andy Foundation selalu bergandengan tangan bekerja sama dengan Yayasan Smile Train Indonesia untuk setiap operasi bibir sumbing dan terkoneksi dengan RS Cicendo untuk operasi katarak.

Wali Kota Bogor Bima Arya yang menghadiri acara tersebut menyatakan apresiasinya. Menurutnya, kegiatan yang bermakna besar ini hanya bisa dilakukan dengan melalui kolaborasi dan jejaring.

Pihaknya berharap kolaborasi semacam ini bisa menjadi tradisi untuk membantu masyarakat. "Pemkot sangat mengapresiasi rangkaian HUT kali ini karena menyentuh semua dimensi sosial, budaya, ekonomi olahraga, keagamaan. Tidak banyak yang bisa lakukan ini. Ini hanya bisa dilakukan melalui kolaborasi dan jejaring Korem," tutupnya. (Z-2)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Wisnu

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat