visitaaponce.com

Wings Air Buka Rute Baru di Kalimantan

Wings Air Buka Rute Baru di Kalimantan
Wings Air.(ANTARA/Kornelis Kaha)

MASKAPAI Wings Air, anggota dari Lion Air Group, membuka rute baru penerbangan dari Banjarmasin melalui Bandar Udara Internasional Syamsudin Noor di Banjarbaru, Kalimantan Selatan, tujuan Sampit melalui Bandar Udara H Asan di Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah.

Corporate Communication Strategic Lion Air Group Danang Mandala Prihantoro dalam keterangannya di Jakarta, Jumat (8/1), mengatakan penerbangan perdana Wings Air nomor IW-1470 lepas landas dari Bandar Udara Internasional Syamsudin Noor pukul 16.00 Wita dan jadwal kedatangan di Bandar Udara H Asan pada 15.40 WIB.

Rute kembali, Wings Air masih melayani di hari yang sama. Wings Air penerbangan IW-1471 berangkat dari Bandar Udara H Asan pada 16.00 dan waktu tiba pukul 17.40 di Bandar Udara Internasional Syamsudin Noor.

Pada tahap awal, Wings Air melayani dengan frekuensi terbang tiga kali dalam seminggu, yaitu setiap Rabu, Jumat dan Minggu.

"Kami optimistis ketersediaan penerbangan dengan jadwal yang tepat dinilai mampu membantu dan berkontribusi positif dalam perkembangan daerah sejalan program pemerintah. Konektivitas intra-Kalimantan semakin terbuka sebagai salah satu pusat ekonomi baru yang mempunyai sentra kerajinan, industri kreatif, dan pertumbuhan sektor lain," katanya.

Sampit menempatkan sebagai kota tujuan baru kelima Wings Air dari Banjarmasin setelah Balikpapan, Batulicin, Kotabaru dan Palangkaraya. Dari Sampit, Banjarmasin merupakan destinasi pertama yang diterbangi setelah Pangkalan Bun, Palangkaraya, Semarang dan Surabaya. (Ant/OL-14)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Wisnu

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat