visitaaponce.com

Berkat BWA, Kini Para Narapidana di Kaltara Tak Berebut Al-Quran Lagi

Berkat BWA, Kini Para Narapidana di Kaltara Tak Berebut Al-Qur'an Lagi
Tim BWA telah mendistribusikan 20 ribu al-Qur'an di Kota Tarakan, Kalimantan Utara.(Ist)

DI penghujung tahun 2022 tepatnya pada 19 Desember Tim Badan Wakaf Al-Qur’an (BWA) kembali melaksanakan amanah distribusi al-Qur’an wakaf di wilayah Kalimantan Utara (Kaltara) tahap pertama.

"Dari 20 ribu al-Quran alhamdulillah sudah kami drop ke beberapa wilayah untuk disebarkan seperti di Tarakan sebanyak 7.000 al-Qur’an, Bulungan sebanyak 5.000 al-Qur’an, Malinau sebanyak 1.000 Al-Qur’an, Sebatik sebanyak 5.000 al-Qur’an & Tanah Tidung sebanyak 2.000 Al-Qur’an," kata Chief of Networking and Distribution Channel BWA, H. Hazairin Hasan dalam keterangan, Jumat (23/12),

Di antara lokasi yang menjadi target distribusi al-Qur’an wakaf BWA di Provinsi Kaltara ini adalah ke Lembaga Pemasyaratan (Lapas) Tarakan di Kecamatan Tarakan Baru. 

Menurut informasi yang tim BWA peroleh bahwa selama ini warga lapas sangat kekurangan al-Qur’an. Di sana satu Al-Qur’an digunakan untuk delapan orang penghuni Lapas.

Melihat semangat warga Lapas yang sangat tinggi untuk mempelajari al-Qur’an. Maka tim BWA memberikan al-Qur’an sebanyak 400 eksemplar, berharap dengan ketersediaan al-Qur’an yang memadai dapat meningkatkan semangat warga lapas untuk terus membaca dan mempelajarinya. 

"Alhamdulillah selama kegiatan pendistribusian al-Quran tim BWA juga dibantu oleh H. Faisal Rauf tokoh pengusaha Kalimantan Utara," kata Hazairin atau yang akrab dipanggil Babeh.

BWA dalam distribusi al-Quran kembali bekerja sama dengan Lembaga Wakaf Nurul Taqwa (LWNT) Indosat Ooredoo dalam program 'Bersama Al-Qur’an Pelosok Negeri' dan juga bekerja sama dengan BKPRMI (Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia) kota Tarakan.

Baca juga: BWA Bagikan Puluhan Ribu Mushaf Al-Quran untuk Umat Islam di Provinsi Maluku

Agus Triyono selaku CFO LWNT berharap al-Qur’an yang dikumpulkan dari wakaf karyawan Indosat Ooredoo ini bisa bermanfaat bagi saudara-saudara muslim kita di pelosok.

Ustadz Syahrani menyampaikan,"Untuk di Kota Tarakan ada sebanyak 165 unit lembaga TPQ yang Insya Allah akan sangat membutuhkan al-Quran. Jadi pembagian Al-Qur’an wakaf ini sangat pas sekali untuk memudahkan sarana belajar."

" Jadi ini kerja sama yang baik, Badan Wakaf Al-Qur’an menyediakan al-Qur’annya, dan kita sebagai guru ngaji yang berjuang mengajarkannya ke umat," jelasnya.

Hazairin atau Babeh juga menyampaikan bahwa al-Qur’an wakaf di tahap pertama ini kemungkinan akan banyak masyarakat yang akan belum kebagian, karena yang di utamakan adalah lembaga-lembaga pendidikan terlebih dahulu seperti TPA, TPQ, Pondok Pesantren dan Majelis Taklim.

"Harapannya pembagian al-Qur’an wakaf ini bisa menjangkau saudara saudara kami yang tinggal di pelosok, di perbatasan negeri dan di pulau-pulau terpencil," jelasnya.

"Mohon doa di waktu waktu mendatang PR yang 80 ribu al-Qur'an bisa segera diwujudkan dan doa kami ini menjadi pahala mengalir untuk orang yang ber Wakaf dan orang-orang yang ikut andil memudahkan distribusi ini di lapangan seperti H. Faisal dan kawan-kawan," paparnya. (RO/OL-09)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Deri Dahuri

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat