visitaaponce.com

KPK Disambut Peti Mati dan Karangan Bunga di Flotim

KPK Disambut Peti Mati dan Karangan Bunga di Flotim
Peti mati dan karangan bunga di depan RSUD Hendrikus Fernandez Larantuka.(Metro TV/Fransiskus Gerardus Molo. )

SATGAS Koordinasi Supervisi Wilayah Lima Indonesia Timur Komisi Pemberantasan Korupsi melakukan kunjungan kerja ke Rumah Sakit Umum Dokter Hendrikus Fernandez Larantuka Kabupaten Flores timur disambut peti mati dan karangan bunga. 

Itu sebagai simbol matinya hak tenaga kesehatan senilai Rp5,6 miliar jasa pelayanan pandemi covid-19 pada 2020 dan 2021 yang hingga saat ini belum dibayar oleh Pemerintah Kabupaten Flores Timur.

Terpantau di pelataran kantor RS Larantuka, pajangan peti mati yang bertuliskan, "Welcome KPK, kami butuh otopsi unttuk pemberantasan korupsi." Sementara pada karangan bunga bertuliskan, "Kami perlu kepastian hukum dari Komisi Pemberantasan Korupsi."

Pantauan Metro TV bahwa kehadiran KPK di RSUD Hendrikus Fernandez Larantuka tanpa dijemput dari manajemen RS Larantuka. KPK tiba di RS umum ini sekitar pukul 13.45 Wita. Hingga berita ini diturunkan, pertemuan tertutup antara tim Satgas Wilayah lima KPK bersama tim manajemen RS Larantuka menggelar rapat secara tertutup. (Z-2)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Wisnu

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat