visitaaponce.com

Forum Buruh Bekasi Minta Pemberantasan Korupsi Jangan Jadi Alat Politik

Forum Buruh Bekasi Minta Pemberantasan Korupsi Jangan Jadi Alat Politik
Forum Diskusi Buruh Bekasi meminta KPK jangan menjadi alat politik dan kekuasaan terkait pemanggilan Muhaimin Iskandar oleh KPK.(AFP)

PEMANGGILAN Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menuai reaksi. Forum Diskusi Buruh Bekasi yang beranggotakan wakil-wakil serikat pekerja dari 12 perusahaan manufaktur dan otomotif di Kabupaten Bekasi pun angkat bicara.

"Pemanggilan ini menjadi bahan diskusi kami secara informal dengan teman-teman buruh. Rata-rata teman-teman tidak habis pikir kok bisa kasus 12 tahun lalu baru diproses sekarang," kata Ketua Forum Diskusi Buruh Bekasi, Suparno dalam keterangannya, Rabu (6/9).

Suparno menyatakan kaum Buruh mendukung pemberantasan korupsi. Negeri ini memng sudah darurat korupsi. Namun pemberantasan korupsi jangan jadi alat politik, jangan jadi alat kekuasaan.

Baca juga: KPK Periksa Cak Imin Hari Ini

"Ini kan kelihatan banget jadi target. Masa baru deklarasi jadi Cawapres, langsung surat panggilan diluncurkan. Wajar dong jika kita menilai pemanggilan ini sarat kepentingan kekuassan. Mau KPK bilang ini netral dan sebagainya, ya tetap kebaca kok arahnya," ungkapnya.

Suparno menambahkan KPK jadi sangat tidak profesional. Kasus mengendap selama 12 tahun tidak diselesaikan.

Baca juga: Kasus Korupsi di Panggung Politik

"Ya kami harap penegakan hukum berjalan adil. Tapi jangan ada kepentingan politik apalagi kekuasaan," tandasnya. (Z-3)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Thalatie Yani

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat