visitaaponce.com

Ratusan Umat Katolik di Larantuka Gelar Misa Hari Kenaikan Isa Al-Masih

Ratusan Umat Katolik di Larantuka Gelar Misa Hari Kenaikan Isa Al-Masih
Misa di Larantuka(MI/Fransiskus Gerardus Molo)

Ratusan umat Katolik Santo Markus Waimana satu berkumpul untuk merayakan Hari Kenaikan Isa Almasih di Gereja Santo Markus Waimana satu, Larantuka, NTT.

Dalam rangka memperingati Kenaikan Isa Almasih, ratusan umat Katolik Paroki Gereja Katolik Santo Joseph Riang Kemie menggelar ibadah Misa di Gereja Santo Markus Waimana satu. Ibadah Misa dimulai dari pukul 08.00 WITA hingga 10.00 WITA.

Kenaikan Yesus Kristus di Gereja Katolik Santo Markus Waimana satu dipenuhi dengan kekhusyukan dan antusiasme yang dipimpin oleh Pater Deken Keuskupan Larantuka, RD Hendrik Leni.

Baca juga : Perayaan Natal di Larantuka Diiringi Hujan Abu Vulkanik

Terlihat dengan mengenakan busana merah, para anggota paduan suara menyanyikan lagu-lagu rohani dengan penuh semangat, memeriahkan suasana ibadah Misa yang berlangsung selama sekitar 3 jam di Gereja Santo Markus Waimana satu.

Hari Kenaikan Isa Almasih menjadi momen istimewa bagi umat Kristiani di mana Yesus Kristus naik ke surga. Menurut Alkitab, ini terjadi setelah 40 hari kebangkitan-Nya atau yang dikenal dengan Hari Paskah.

Salah satu umat Katolik Santo Markus Waimana satu, Kristo Weking, menyampaikan bahwa di momen Hari Kenaikan Isa Almasih ini, mereka terus menyebarkan kegembiraan, kekuatan, serta perdamaian, dan menerapkan nilai-nilai tersebut dalam kehidupan sehari-hari.

"Baik di tempat kerja, dalam keluarga, atau di mana pun kita berada, ajaran tentang cinta kasih, penghargaan, ketabahan, dan kegembiraan untuk kebaikan bersama harus senantiasa kita praktikkan," ujarnya kepada Media Indonesia.

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Gana Buana

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat