visitaaponce.com

Efek Korona, Sungailiat Triathlon Akan Sepi Atlet Asing

Efek Korona, Sungailiat Triathlon Akan Sepi Atlet Asing
Kegiatan Sungailiat Triathlon di Kabupaten Bangka pada April mendatang kemungkinan sepi atlet asing akibat virus korona.(MI/DWI APRIANI )

KEPALA Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Bangka Belitung, A Rivai memperkirakan warga negara asing (WNA) yang akan mengikuti kegiatan Sungailiat Triathlon di Kabupaten Bangka pada April mendatang kemungkinan berkurang, bahkan bisa jadi tidak ada. Menurutnya Sungailiat Triathlon yang masuk Kalender Wonderful Indonesia 2020 akan terasa dampak dari mewabahnya virus korona tersebut. Karena kejuaraan tahunan ini selalu diikuti Warga Negara Asing.

"Wabah virus korona ini, sekarang menjadi momok menakutkan di seluruh penjuru dunia. Hal ini tentunya berdampak terhadap kejuaraan Sungailiat Triathlon tahun ini," kata Rivai, Senin (2/3).

Untuk itu, ia memperkirakan Sungailiat Triathlon tahun ini kemungkinan besar tidak akan diikuti peserta dari luar negeri seperti Singapura, Malaysia dan negara lainnya.

"Biasanya setiap tahun ada ratusan peserta yang ikut event ini, termasuk peserta dari luar negeri. Dengan adanya virus korona ini, saya perkirakan jadi ancaman. Bisa jadi tidak ada peserta dari luar, kalau pun tidak seperti tahun-tahun sebelumnya," ungkap dia.

baca juga: Setelah Qatar, Thailand Tunda MotoGP akibat Korona

Kendati demikian, ia berharap apa yang diperkirakan itu bertolak belakang peserta Sungailiat triathlon negara asing tetap sama seperti tahun lalu, bahkan kita harapkan lebih banyak.

"Ada virus ini, tentunya pintu masuk kita di perketat untuk WNA, tapi kita harap, untuk even sungailiat triathlon peserta dari negara luar seperti tahun-tahun sebelumnya," ucap Rivai.(OL-3)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat