visitaaponce.com

Menpora tak Khawatirkan Atlet Bulutangkis Lolos Olimpiade tapi Tersingkir dari Indonesia Terbuka

Menpora tak Khawatirkan Atlet Bulutangkis Lolos Olimpiade tapi Tersingkir dari Indonesia Terbuka
Menpora Dito Ariotedjo(MI/Widjajadi)

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo tidak khawatir dan berharap hasil pebulutangkis Indonesia di ajang Indonesia Open 2024 tidak berpengaruh terhadap persiapan ke Olimpiade 2024 Paris.

Dito menyaksikan pertandingan babak delapan besar Indonesia Terbuka 2024 antara tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung melawan Wang Zhi Yi (Tiongkok) di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (7/6) sore.

Gregoria tak berhasil melaju ke semifinal Indonesia Open 2024 usai kalah 8-21,18-21 dari Wang Zhi Yi. Atas kekalahan itu, atlet Indonesia yang lolos Olimpiade Paris 2024 pun tak tersisa di turnamen Indonesia Terbuka.

Baca juga : Menpora Optimistis Indonesia Kirim 30 Atlet ke Olimpiade Paris 2024

"Ya hari ini saya menyaksikan pertandingan Gregoria melawan pebulutangkis nomor satu dunia, dan hasilnya kalah. Tapi hasil ini tidak apa-apa, saya hadir bagian untuk mendukung atlet kita yang sudah lolos Olimpiade 2024 Paris," kata Dito.

"Kita anggap saja pertandingan di Indonesia Open 2024 ini bagian dari pemanasan untuk menuju Olimpiade 2024 Paris nanti atau bagian dari strategi kita," imbuhnya.

Dito mengatakan bahwa hasil gugurnya para atlet yang lolos Olimpiade di turnamen Indonesia Terbuka 2024 tentu akan menjadi bahan evaluasi Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia.

Baca juga : Menpora Optimistis Indonesia Bisa Buat Kejutan di Olimpiade Paris 2024

"Saya tidak khawatir, saya rasa pasti sudah ada pertimbangan dari pelatih ataupun atlet sendiri. Saya yakin di Olimpiade kondisi para atlet akan prima. Nomor satu kita harus menjaga mental dan hati para atlet kita menuju Olimpiade. Semua sudah kita siapkan maksimal, dan saya mengajak masyarakat Indonesia terus mendukung atlet kita berprestasi di Olimpiade," tutup Dito.

Sembilan atlet bulu tangkis yang akan tampil di Paris, hanya tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung yang mencapai babak tertinggi yaitu perempatfinal.

Ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti takluk di 16 besar, Kamis (6/6). Sementara, dua tunggal putra Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting, ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, dan ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari gugur di babak 32 besar. (Z-7)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat