visitaaponce.com

Lemkapi Sepanjang Sejarah Kapolri Listiyo Paling Banyak Tindak Anggota

Lemkapi: Sepanjang Sejarah Kapolri Listiyo Paling Banyak Tindak Anggota 
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo memberikan keterangan pers.(ANTARA FOTO/Fajar Ali)

DIREKTUR Eksekutif Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (Lemkapi), Edi Saputra Hasibuan, mengakui banyak oknum polisi yang ditindak di bawah kepemimpinan Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Menurut Edi Saputra Hasibuan, ini tidak lepas dari keseriusannya meningkatkan reputasi institusi.

"Memang sejak dilantik, menjadi komitmen Kapolri. Kapolri tidak mau ada kemunduran. Selama dia memimpin, minta ada perbaikan, pembenahan, semakin baik sehingga begitu ada kejadian, tidak pernah ragu menindak," tutur Edi dalam keterangan, Minggu (30/4).

Baca juga: Anggota DPR Desak Kapolri Evaluasi Kapolda Sumut

"Saya kira dalam sejarah Kapolri se-Indonesia, dialah yang paling banyak menindak anggota Polri, membersihkan sampah dan benalu di internal Polri. Bukan hanya bintara, tapi jenderal," sambung eks anggota Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) ini.

Banyak Kasus Pesakitan Ditindak Kapolri

Edi mengakui bahwa banyaknya kasus polisi pesakitan yang ditindak Kapolri membuat pemberitaan tentang kepolisian memburuk. Namun, menjadi hikmah bagi internal Polri.

Baca juga: Anggota Komisi V DPR Apresiasi Kinerja Kapolri Amankan Arus Mudik 2023

"Mungkin kalau dulu ada jenderal yang disembunyikan, dilindungi. Sekarang tidak demikian. Memang dampaknya jadi kurang baik, tapi untuk perbaikan, memang itu bagus," ucapnya.

Baca juga: Pengamat: Teddy Minahasa Ingin Dinilai Dirinya Korban Kriminalisasi

Edi pun berharap jajaran kepolisian di bawah memiliki komitmen yang sama dengan Polri.

"Seluruh jajaran Polri harus berbenah, harus hindari penyimpangan, hindari namanya hidup hedonis, hindari penyalahgunaan kewenangan," terang Edi. (RO/S-4)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Deri Dahuri

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat