visitaaponce.com

Mardiono dan Sandiaga Fokus Pemenangan Pemilu

Mardiono dan Sandiaga Fokus Pemenangan Pemilu
Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono bersama Ketua Bappilu PPP Sandiaga Uno di Bimtek DPRD PPP(Dok. PPP)

PELAKSANA Tugas Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono bersama Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Nasional PPP Sandiaga Uno berkomitmen untuk fokus terkait pemenangan pada pesta demokrasi.

“Setelah ada keputusan (capres cawapres) ini merupakan bentuk finalisasi arah perpolitikan nasional. Baik bagi PPP maupun yang bergabung di kerja sama politik. Sekarang kami fokus masalah pemenangan,” ujar Muhamad Mardiono, usai menghadiri Bimtek Workshop Nasional Anggota DPRD PPP se-Indonesia, di Hotel Mercure Ancol, Jakarta.

Pria yang juga menjabat sebagai Utusan Khusus Presiden (UKP) itu mengaku PPP merupakan partai akar bawah. Sehingga perolehan suaranya bertumpu pada calon legislatif (caleg) di masing-masing dapil.

Baca juga : Mardiono Berharap Hoki Sandiaga Menular ke PPP

“Kami akan fokus mengontrol caleg di dapil masing-masing dan pastikan mesin partai di tingkat gress root bekerja,” tegasnya.

Di tempat yang sama, Sandiaga mengaku PPP akan berfokus kepada ekonomi masa depan yaitu ekonomi hijau.

Kehadirannya dalam Bimtek kali ini juga dilakukan untuk menyolidkan pemenangan yang linier.

Baca juga : Mardiono Sanksi Tegas Kader PPP yang tidak Sejalan

“Saya ingin menepis anggapan bahwa PPP selama ini hanya terfokus kepada ekonomi masa lalu, tapi harus fokus ke ekonomi hijau. Selain itu, kita akan mensolidkan PPP se-Indonesia untuk pemenangan linier mulai dari Pilpres (Ganjar-Mahfud) dan Pileg RI serta Kabupaten/Kota,” kata Sandiaga.

Sandiaga menambahkan saat ini internal partainya sedang melakukan survei sebagai indikasi awal pemenangan.

“Pak Ganjar mengalami rebound signifikan dan dengan pilihan Ganjar-Mahfud ini memperkuat. Di internal PPP sendiri kita akan mengontribusikan 11 juta suara dan pemikiran mengenai ekonomi ke depan, menciptakan lapangan kerja, dan stabilitas harga,” pungkasnya. (Z-5)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat