visitaaponce.com

Pileg 2024 vs 2019 Ini Perbandingan Perolehan Suara

Pileg 2024 vs 2019: Ini Perbandingan Perolehan Suara 
Ketua KPU Hasyim Asy'ari (tengah) berfoto bersama komisioner dengan dokumen yang ditandatangani saat pengumuman resmi penghitungan pemilu(AFP)

KOMISI Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan hasil rekapitulasi nasional perolehan suara Pemilu 2024. Termasuk, perolehan suara pemilihan legislatif (pileg) DPR RI.

Medcom.id menelusuri perbandingan perolehan suara masing-masing partai antara Pileg 2024 dengan Pileg 2019. Hasilnya, ada suara partai yang meningkat hingga ada yang terdepak dari parlemen. Ambang batas minimal parlemen ialah empat persen.

Berikut dinamika perolehan suara partai antara Pileg 2024 dan Pileg 2019:

  1. PDI Perjuangan 25.387.279 suara (16,7% dari total suara sah) vs 27.053.961 suara pada Pileg 2019 (19,33% dari total suara sah) - Turun.

  2. Partai Golkar 23.208.654 suara (15,2% dari total suara sah) vs 17.229.789 suara pada Pileg 2019 (12,31% dari total suara sah) - Naik.

  3. Partai Gerindra 20.071.708 suara (13,2% dari total suara sah) vs 17.594.839 suara pada Pileg 2019 (12,57% dari total suara sah) - Naik.

  4. Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) 16.115.655 suara (10,6% dari total suara sah) vs 13.570.097 suara pada Pileg 2019 (9,69% dari total suara sah) - Naik.

  5. Partai NasDem 14.660.516 suara (9,6% dari total suara sah) vs 12.661.792 suara pada Pileg 2019 (9,05% dari total suara sah) - Naik.

  6. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) 12.781.353 suara (8,4% dari total suara sah) vs 11.493.663 suara pada Pileg 2019 (8,21% dari total suara sah) - Naik. 

  7. Partai Demokrat 11.283.160 suara (7,4% dari total suara sah) vs 10.876.507 suara pada Pileg 2019 (7,77% dari total suara sah) - Naik secara jumlah, turun secara persentase.

  8. Partai Amanat Nasional (PAN) 10.984.003 suara (7,2% dari total suara sah) vs 9.572.623 suara pada Pileg 2019 (6,84% dari total suara sah) - Naik.

  9. Partai Persatuan Pembangunan (PPP) 5.878.777 suara (3,8%) vs 6.323.147 suara pada Pileg 2019 (4,52% dari total suara sah) - Turun hingga terdepak dari parlemen.

  10. Partai Solidaritas Indonesia (PSI) 4.260.169 suara (2,8%) vs 2.650.361 suara pada Pileg 2019 (1,89% dari total suara sah) - Naik tapi tidak lolos ambang batas parlemen.

  11. Perindo 1.955.154 suara (1,2% dari total suara sah) vs 3.738.320 suara pada Pileg 2019 (2,67% dari total suara sah)  - Turun.

  12. Partai Gelora 1.281.991 (0,8%) - Tidak ikut Pileg 2019.

  13. Partai Hanura 1.094.588 suara (0,7% dari total suara sah) vs 2.161.507 suara pada Pileg 2019 (1,54% dari total suara sah) - Turun.

  14. Partai Buruh 972.910 suara (0,6%) - Tidak ikut Pileg 2019.

  15. Partai Ummat 642.545 suara (0,4%) - Tidak ikut Pileg 2019.

  16. Partai Bulan Bintang (PBB) 484.486 suara (0,3% dari total suara sah) vs 1.099.848 suara pada Pileg 2019  (0,79% dari total suara sah) - Turun.

  17. Partai Garuda 406.883 (0,2% dari total suara sah) vs 702.536 suara pada Pileg 2019 (0,50% dari total suara sah) - Turun.

  18. Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) 326.800 suara (0,2%) - Tidak ikut Pileg 2019 (Z-7)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat