visitaaponce.com

CONCACAF akan Gunakan VAR di Sisa Laga Kualifikasi Piala Dunia

CONCACAF akan Gunakan VAR di Sisa Laga Kualifikasi Piala Dunia
Ruang VAR saat penyelenggaraan Piala Arab 2021.(AFP/JACK GUEZ)

CONCACAF, Kamis (20/1), mengatakan akan menggunakan VAR di sisa laga kualifikasi Piala Dunia 2022 yang akan digelar mulai pekan depan.

Federasi Sepak Bola Amerika Utara, Tengah, dan Karibia itu dalam sebuah pernyataan resmi mengatakan VAR akan digunakan di sejumlah laga pada musim ini.

CONCACAF memperkenalkan VAR pada tahun lalu di Liga Negara CONCACAF, Piala Emas, dan Liga Champions CONCACAF.

Baca juga: Mbappe Tolak Piala Dunia Digelar Dua Tahun Sekali

Namun, VAR tidak digunakan di laga kualifikasi Piala Dunia zona CONCACAF.

Enam putaran laga kualifikasi Piala Dunia masih akan digelar di CONCACAF dimulai pada bulan ini, antara 27 Januari dan 2 Februari.

CONCACAF mengatakan rencana penggunaan VAR, sebelumnya, terganjal oleh pandmei covid-19 yang menyebabkan ditundanya pelatihan penggunaan teknologi itu serta serta gangguan pada liga dan kompetisi. (AFP/OL-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat