visitaaponce.com

Tampil Sebagai Debutan, Israel Juara Tiga Piala Dunia U-20

Tampil Sebagai Debutan, Israel Juara Tiga Piala Dunia U-20
Para pemain Israel melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Korsel di laga Piala Dunia U-20.(AFP/Luis ROBAYO)

OMER Senior dan Anan Khalaili mencetak gol larut saat Israel merebut juara ketiga Piala Dunia U-20 dengan mengalahkan Korea Selatan (Korsel) 3-1, Minggu (11/6).

Senior dan Khalaili mencetak gol di 14 menit terakhir laga di Stadion Diego Maradona di La Plata untuk memastikan kemenangan Israel.

Dalam perjalanan ke final, Israel mengalahkan Brasil di laga perempat final sebelum menyerah dari Uruguay di laga semifinal, Jumat (9/6).

Baca juga : Menuju Final Piala Dunia U-20 2023. Tim Kamu yang Mana?

Di laga perebutan tempat ketiga, Israel unggul lebih dulu atas Korsel lewat gol Ran Binyamin pada menit 20.

Namun, empat menit kemudian, Korsel menyamakan kedudukan lewat eksekusi penalti Lee Seung Won.

Skor imbang 1-1 bertahan hingga babak pertama berakhir.

Baca juga : Sentimen Pembahasan Ganjar Pranowo 90% Negatif Akibat Batalnya Piala Dunia U-20

Israel menguasai jalannya babak kedua dan Senior sempat mencetak gol saat laga menyisakan 20 menit namun gol itu dianulir karena offside.

Enam menit kemudian, Senior benar membawa Israel memimpin sebelum Khalaili memastikan kemenangan timnya, empat menit sebelum laga usai. Khalaili diganjar kartu kuning karena melepas jerseynya saat melakukan selebrasi.

Skor 3-1 untuk kemenangan Israel atas Korea Selatan di laga perebutan tempat ketiga Piala Dunia U-20 bertahan hingga laga usai. (AFP/Z-1)
 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat