visitaaponce.com

David Moyes akan Tinggalkan West Ham United di Akhir Musim

David Moyes akan Tinggalkan West Ham United di Akhir Musim
Pelatih West Ham United David Moyes(AFP/Ben Stansall)

MANAJER West Ham United dipastikan akan meninggalkan klub Liga Primer Inggris itu saat kontraknya berakhir, akhir musim ini. Hal itu diumumkan the Hammers, Senin (6/5).

Pengumuman hengkangnya Moyes pada akhir musim ini terjadi sehari setelah West Ham dipermalukan Chelsea 5-0 di laga Liga Primer Inggris.

"West Ham United mengonfirmasi David Moyes akan meninggalkan klub ini pada akhir musim 2023/24 ketika kontraknya berakhir," ungkap West Ham dalam sebuah pernyataan resmi.

Baca juga : David Moyes Kecam Penampilan West Ham United Saat Dibantai Chelsea

Pengumuman tersebut muncul setelah media massa Inggris melaporkan mantan pelatih Real Madrid, Wolverhampton Wanderers, dan timnas Spanyol Julen Lopetegui telah sepakat untuk menggantikan Moyes pada akhir musim ini.

Kekalahan dari Chelsea merupakan kekalahan tandang kedua secara beruntun dengan kebobolan lima gol bagi West Ham.

Kekalahan telak dari the Blues itu meningkatkan tekanan bagi Moyes setelah sebelumnya para pendukung West Ham mengkritik pola permainan the Hammers yang mereka nilai negatif.

Baca juga : Pelatih Minta Pendukung West Ham United Berhenti Menghujat Kalvin Phillips

West Ham, saat ini, berada di peringkat 9 klasemen Liga Primer Inggris, terpaut 18 poin dair peringkat empat besar.

Namun, Moyes, musim lalu, membawa West Ham menjadi juara Liga Konferensi UEFA pada musim lalu. Itu merupakan gelar pertama the Hammers sejak Piala FA 1980.

Namun, mereka tersingkir dari Liga Europa pada musim lalu usai kalah di babak perempat final dari Bayer Leverkusen. (AFP/Z-1) 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat