visitaaponce.com

Style Produk Multimedia Interaktif dan Evaluasinya

Style Produk Multimedia Interaktif dan Evaluasinya
Style produk multimedia interaktif.(DOK Kanal Saung Edukasi di Youtube.)

SEKARANG kita mempelajari style produk multimedia interaktif. Sebelumnya, siswa Kelas XII SMK Multimedia telah memahami pengoperasian aplikasi multimedia interaktif.

Pengertian style produk multimedia interaktif

Style produk pada multimedia interaktif merupakan gaya atau cara yang digunakan dalam suatu produk multimedia interaktif supaya gagasan dan tujuannya tercapai. 

Teks adalah suatu kombinasi huruf yang membentuk satu kata atau kalimat yang menjelaskan suatu maksud atau materi
pembelajaran yang dapat dipahami oleh orang yang membacanya.

Baca juga: Penggabungan Komponen Multimedia Interaktif: Teks, Gambar, Video, Animasi, Audio

Gambar digunakan dalam presentasi atau penyajian multimedia karena lebih menarik perhatian dan dapat mengurangi kebosanan dibandingkan dengan teks. 

Animasi adalah suatu tampilan yang menggabungkan antara media teks grafik dan suara dalam aktivitas pergerakan. 

Baca juga: Pemrograman pada Multimedia Interaktif, Penerapan dan Mekanisme Pengolahan Data

Audio didefinisikan sebagai macam-macam bunyi dalam bentuk digital seperti suara, musik, narasi, dan sebagainya yang bisa didengar untuk keperluan suara latar, penyampaian pesan duka, sedih, semangat, dan macam-macam disesuaikan dengan situasi dan kondisi.

Video adalah alat media yang dapat menunjukkan simulasi benda nyata. 

Evaluasi style produk multimedia interaktif 

Evaluasi style merupakan salah satu penerapan prosedur ilmiah yang sistematis untuk menilai rancangan dan menyajikan informasi dalam rangka pengambilan keputusan terhadap implementasi dan efektivitas suatu style produk. 

Parameter evaluasi antara lain accessibility, konten, readibility, speed, teknologi, credibility, critical thinking, copyright, citation, continuity, censorship, connectivity, comparability, dan konteks. (OL-14)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Wisnu

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat