visitaaponce.com

Kartu Nama Digital TapTap akan Hadir di Kuartal Keempat 2023

Kartu Nama Digital TapTap akan Hadir di Kuartal Keempat 2023
Kartu nama digital TapTap.(MI/BUDI ERNANTO)

PLATFORM pembuatan microsite dan pemendek tautan s.id (PT Aidi Digital Global) akan menghadirkan kartu nama digital bernama TapTap. Kartu itu mampu menyimpan banyak informasi pemiliknya dan bisa diakses dengan menggunakan NFC atau QR code.

Menurut Strategic Partnership Manager s.id Micky, rencananya TapTap akan dirilis pada kuarter keempat tahun ini. Namun, pihaknya sudah mengenalkan TapTap ke masyarakat di acara DomainFest .id yang digelar selama dua hari sejak Jumat (1/9) di The Breeze, Tangerang, Banten.

"Ada beberapa fitur yang dimiliki TapTap. Kontak yang dibagi bisa langsung disimpan di buku telepon ponsel, jadi tidak perlu lagi tukar kartu nama karena tinggal tap dan scan," jelas Micky kepada Media Indonesia.

Baca juga: DomainFest .id Jadi Momentum Tingkatkan Literasi Digital

Fitur lainnya, ialah bisa menyimpan banyak tautan. Pengguna TapTap bisa menyematkan tautan media sosial atau website pribadi di microsite yang menggunakan mesin s.id. Selain itu juga bisa diimplementasikan di kartu uang elektronik.

"Kemudian ada centang biru, jadi bisa mempertegas kredibilitasnya jika mewakili sebuah organisasi," jelas Micky yang menambahkan bahwa centang biru adalah fitur berbayar.

Baca juga: Ke Riau, Menkominfo Budi Arie Serahkan Bantuan Akses Internet ke UMKM

Bagi yang tertarik dengan TapTap, bisa membuatnya dan memesannya di s.id/taptap dan Micky mengatakan proses pembuatan hanya sehari. "Tapi, pengiriman ke pemesan tergantung shipping," kata dia lagi.

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Budi Ernanto

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat