visitaaponce.com

Pengangguran Inggris Naik karena Krisis Biaya Hidup

Pengangguran Inggris Naik karena Krisis Biaya Hidup
Seorang pelanggan berbelanja barang di dalam Taj Stores di London timur pada 31 Maret 2023.(AFP/Susannah Ireland.)

PENGANGGURAN Inggris naik tipis dalam tiga bulan hingga akhir Februari. Data resmi menunjukkan itu pada Selasa (18/4). Ini karena ekonomi terus dipengaruhi oleh inflasi yang tinggi.

Pengangguran meningkat menjadi 3,8% dari 3,7% dalam tiga bulan sampai akhir Januari. Kantor Statistik Nasional (the Office for National Statistics) mengatakan itu dalam suatu pernyataan.

ONS mengatakan peningkatan itu didorong oleh orang-orang yang menganggur hingga enam bulan. Darren Morgan, direktur statistik ekonomi, mengatakan jumlah hari yang hilang akibat pemogokan meningkat lagi di Februari.

Baca juga: Ekonomi Tiongkok Tumbuh Jauh Lebih Baik dalam Triwulan I

Pekerja sektor publik dan swasta telah melakukan pemogokan sejak tahun lalu untuk mencoba dan mendapatkan penaikan gaji. Maklum, nilai gaji mereka terkikis oleh kenaikan inflasi.

"Gaji terus bertumbuh lebih lambat dari harga. Jadi pendapatan masih turun secara riil," kata Morgan.

Dia menambahkan bahwa meski angkanya telah turun, lowongan pekerjaan tetap berada pada level yang sangat tinggi. (AFP/Z-2)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Wisnu

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat