visitaaponce.com

Inovasi Petrokimia Gresik di 2022 Ciptakan Nilai Tambah Hingga Rp277 Miliar

Inovasi Petrokimia Gresik di 2022 Ciptakan Nilai Tambah Hingga Rp277 Miliar
Para pemenang Konvensi Inovasi Petrokimia Gresik(Dok. Petrokimia Gresik)

PETROKIMIA Gresik, perusahaan Solusi Agroindustri anggota holding Pupuk Indonesia mampu menciptakan nilai tambah sebesar Rp277,9 miliar melalui inovasi yang dilakukan sepanjang 2022. 

Capaian ini diungkapkan langsung oleh Direktur Utama Petrokimia Gresik Dwi Satriyo Annurogo dalam Konvensi Inovasi Petrokimia Gresik (KIPG) XXXVII di GOR Tri Dharma, Gresik. Jawa Timur.

Dwi Satriyo menyampaikan, dari nilai value creation tersebut, sebesar Rp67,9 miliar atau hampir 25 persen berdampak langsung terhadap laba perusahaan atau direct financial benefit. Besarnya value creation ini menjadi bukti jika inovasi yang dijalankan Insan Petrokimia Gresik mampu membawa perusahaan untuk terus tumbuh.

Baca juga : Mentan SYL Apresiasi Smart Precision Farming Petrokimia Gresik, Bentuk Pertanian Masa Depan

"Persaingan pasar semakin kompetitif, di sisi lain perkembangan teknologi juga terus membawa perubahan sistem yang mengharuskan Petrokimia Gresik adaptif. Untuk itu, seluruh Insan Petrokimia Gresik harus terus berpikir inovatif untuk membawa perusahaan ini tumbuh dan melampaui batas maksimal," tandas Dwi Satriyo.

Value creation ini, tambahnya, merupakan sumbangsih dari 91 persen karyawan inovatif di sepanjang 2022 yang tergabung dalam 1.599 Gugus Inovasi. Keterlibatan karyawan ini meningkat jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya, yaitu sekitar 81% dan tergabung dalam 1.158 gugus inovasi. 

Baca juga : Petrokimia Gresik Bagikan Pengalaman Penanganan Gipsum di IFA Annual Conference 2023

Hal itu menjadi salah satu bukti jika semangat inovasi di Petrokimia Gresik terus tumbuh dan mendarah daging menjadi DNA dalam setiap Insan Petrokimia Gresik.

"Kompetisi saat ini tidak nampak, karena persaingan bisnis yang ada sekarang adalah persaingan ide dan kreativitas bagaimana cara pelaku usaha bisa menjadi leader dengan melakukan drive pasar. Semua itu hanya bisa dimenangkan dengan berinovasi," tandas Dwi Satriyo.

Adapun inovasi Petrokimia Gresik oada 2022 membuahkan sejumlah prestasi, diantaranya pada ajang Temu Karya Mutu dan Produktivitas Nasional (TKMPN) 2022, Petrokimia Gresik Group berhasil meraih sebelas Diamond yang merupakan penghargaan tertinggi di ajang tersebut, enam Platinum, dan dua Gold. 

Selain itu, Petrokimia Gresik dan Petrokimia Gresik Group juga mendapatkan lima penghargaan "4STARS" di ajang Internasional Asia Pacific Quality Organization (APQO) 2022.

"Kami berharap keterlibatan karyawan dalam berinovasi yang sudah luar biasa di tahun ini bisa semakin meningkat tahun depan, sehingga Petrokimia Gresik semakin siap menghadapi tantangan,” tutup Dwi Satriyo. (RO/Z-5)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat