visitaaponce.com

Usai Lebaran, Mayoritas Harga Komoditas Pangan Nasional Naik

Usai Lebaran, Mayoritas Harga Komoditas Pangan Nasional Naik
Pedagang telur di pasar tradisional, di Kupang, NTT.(Dok. MI)

USAI Lebaran, mayoritas komoditas pangan mengalami kenaikan harga. Melansir panel harga pangan Badan Pangan Nasional (Bapanas) pada 15 April 2024 pukul 12.00 WIB, komoditas pangan rata-rata Nasional yang mengalami kenaikan harga di hari kelima setelah Lebaran antara lain beras premium, beras medium, kedelai biji kering (impor), bawang merah, bawang putih bonggol, telur ayam ras, gula konsumsi, minyak goreng kemasan sederhana, tepung terigu curah, jagung pakan peternak, ikan kembung, ikan tongkol, dan tepung terigu kemasan (non curah).

Beras premium mengalami kenaikan harga di angka Rp30 dari harga kemarin (14/4) menjadi Rp16.090 per kilogram. Beras medium juga naik di angka Rp20 dari harga kemarin menjadi Rp13.910 per kilogram serta kedelai biji kering (impor) yang naik Rp120 menjadi Rp13.360 per kilogram. Harga bawang merah naik cukup signifikan dari harga kemarin di Rp720 menjadi Rp45.250 per kilogram, bawang putih bonggol naik sebesar Rp320 menjadi Rp43.250 per kilogram.

Telur ayam ras juga ikut naik Rp160 menjadi Rp30.950 per kilogram diikuti gula konsumsi yang naik Rp20 menjadi Rp17.950 per kilogram serta minyak goreng kemasan sederhana yang naik Rp60 menjadi Rp17.930 per liter.

Baca juga : Harga Pangan Naik di Bulan Ramadan Itu Biasa dan Sudah Siklus Tahunan

Sementara itu, tepung terigu (curah) naik di angka Rp10 menjadi Rp10.560 per kilogram diikuti dengan minyak goreng curah yang naik Rp20 menjadi Rp15.910 per liter serta jagung pakan peternak naik Rp180 menjadi Rp8.020 per kilogram. Ikan kembung mengalami kenaikan harga Rp590 menjadi Rp37.740 per kilogram, ikan tongkol pun demikian naik Rp740 menjadi Rp32.950 per kilogram dan terakhir tepung terigu kemasan (non-curah) juga naik Rp30 menjadi Rp13.480 per kilogram.

Adapun komoditas pangan rata-rata Nasional yang mengalami penurunan harga adalah cabai merah keriting, cabai rawit merah, daging sapi murni, daging ayam ras, ikan bandeng, dan garam halus beryodium.

Harga cabai merah keriting turun cukup signifikan dari harga kemarin di Rp2.620 menjadi Rp49.190 per kilogram, sedangkan harga cabai rawit merah turun sebanyak Rp2.000 menjadi Rp53.250 per kilogram. Sementara itu, daging sapi murni turun Rp790 menjadi Rp137.410 per kilogram, sedangkan harga daging ayam ras turun Rp260 menjadi Rp39.220 per kilogram.

Di sisi lain, ikan bandeng juga mengalami penurunan Rp140 dari harga kemarin menjadi Rp33.880 per kilogram dan terakhir garam halus beryodium turun di Rp40 menjadi Rp11.600 per kilogram.

(Z-9)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat