visitaaponce.com

Mission Impossible - Dead Reckoning Part One, Ketika Ketakutan Manusia Jadi Nyata

Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One, Ketika Ketakutan Manusia Jadi Nyata
Poster Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One(Instagram/MissionImpossible)

Mission: Impossible memang tidak pernah gagal memukau para penikmatnya. Sejak film pertama muncul di 1996, Tom Cruise dengan karakternya, Ethan Hunt, selalu berhasil memberikan yang terbaik, entah itu dari segi visual, cerita sampai aksi-aksi gila yang sering kali diambil secara nyata. Begitu pun di film ketujuh ini.

Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One mengangkat premis yang sangat dekat dengan kondisi terkini. Apa yang terjadi jika salah satu ketakutan umat manusia menjadi nyata? Resesi keuangan? Bukan. Perang antara Rusia dan dunia? Juga bukan. Ketakutan itu adalah kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI) yang tidak bisa dikendalikan dan membelot dari penciptanya.

Kalau anak muda zaman sekarang menyebutnya relate banget. Itu yang menjadi sangat menarik. Para pemikir di balik layar franchise Mission: Impossible bisa menangkap kejelian itu dan menyuguhkannya dalam sebuah tayangan dengan cara yang luar biasa.

Baca juga: Tom Cruise Mau Main di Mission: Impossible Sampai Usia 80 Tahun

Dari segi cerita, rasanya tidak ada yang perlu dipertanyakan lagi. Durasi 160 menit bahkan tidak terasa karena adegan demi adegan tidak ada yang terbuang sia-sia.

Setiap karakter juga punya peran penting masing-masing. Benji Dunn yang dilankonkan Simon Pegg masih menjadi jenius teknologi dan penjinak bom yang kocak. Dia kerap menjadi pemecah ketegangan ketika adegan sudah terasa berat.

Kemudian, Luther Stickell, salah satu muka lama dari franchise Mission: Impossible itu juga memegang peran krusial. Tidak hanya ahli teknologi, tokoh yang diperankan Ving Rhames ini juga menjadi sosok penjaga bagi semua karakter protagonis. Bahkan, dalam satu adegan, Luther begitu mencuri perhatian karena kebijaksanaannya. Penonton pasti akan menyadari dan tidak akan melewatkan satu adegan ini.

Baca juga: Menangi Penghargaan MTV Awards 2023, Tom Cruise Ucapkan Selamat dari Pesawat Tempur

Hayley Atwell yang berperan sebagai Grace juga memukau. Ia adalah karakter baru yang sangat berpengaruh. Karena perannya yang sangat penting, Grace memiliki screen time yang jauh lebih banyak dibandingkan Benji Dunn dan Luther Stickell.

Dari semua karakter, yang sedikit mengecewakan mungkin hanya Gabriel yang merupakan antagonis di film ini.
Konfliknya dengan Ethan Hunt terasa begitu tipis. Namun, mungkin itu terjadi karena ini memang baru bagian pertama. Semoga, di Dead Reckoning Part Two, tokoh yang diperankan Esai Morales ini bisa jauh lebih ganas.

Satu hal yang juga menarik, film garapan Christopher McQuarrie ini menyuguhkan komedi yang porsinya sangat pas. Tidak banyak, namun, ketika muncul, itu sangat mengena, sangat efektif, tidak dipaksakan, tidak garing.

Kemudian, dalam satu adegan kejar-kejaran mobil, meskipun hanya beberapa menit, bagian dari Dead Reckoning Part One ini jauh lebih baik dari Fast X secara keseluruhan.

Satu hal yang juga penting, meskipun ini adalah bagian pertama, akhir film ini tidak menggantung, tidak membuat penonton kesal karena memang misi dalam film Dead Reckoning terbagi dua. Misi pertama betul-betul sudah tuntas di Part One.

Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One mulai tayang di bioskop-bioskop Tanah Air, hari ini, 8 Juli 2023. (Z-11)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat