visitaaponce.com

Usai Bantu Follower, Rey Utami Berikan Hadiah Mewah kepada Pencuci Mobil

Usai Bantu Follower, Rey Utami Berikan Hadiah Mewah kepada Pencuci Mobil
Rey Utami memberikan mobil kepada tukang cuci mobil usai membeli dari salah satu follower-nya yang membutuhkan biaya pengobatan orang tua.(Ist)

SELEBRITAS Rey Utami kembali menghibur warganet melalui aksi berbagi dalam konten media sosialnya.

Pada konten Waktunya Jajan yang diunggah di TikTok, Rey Utami membeli mobil dari salah satu pengikut atau follower-nya.

Baca juga: Hari Kebangkitan Nasional, Ricky Harun Bagi-Bagi Emas

Mobil tersebut ingin dijual oleh sang pemilik karena tengah membutuhkan biaya pengobatan untuk orang tuanya sebesar Rp100 juta.
Namun, Rey Utami membayar dua kali lipat mobil tersebut dari harga yang ditawarkan yakni Rp200 juta.

Ia berpesar agar follower-nya itu bisa menggunakan uang tersebut untuk pengobatan orang tuanya, dan sisanya dapat digunakan untuk membuka usaha.

Baca juga: Passion Jewelry Siapkan Piala 'Lagi-Lagi Tenis' Bertabur Berlian Senilai Rp 2 Miliar

Aksi istri Pablo Benua itu pun semakin disorot setelah dia memberikan mobil tersebut kepada tukang cuci mobil pada sebuah tempat pencucian mobil.

"Ini rezeki mas-nya," ungkap Rey di hadapan tukang cuci yang kemudian diikuti sujud syukur.

Unggahan pemilik akun TikTok @reyutami1 ini langsung menuai beragam komentar dari pengikutnya.

Mereka menilai Rey Utami dan suaminya merupakan sosok orang kaya yang sesungguhnya alias tajir. (RO/S-2)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Sidik Pramono

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat